Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-29: Ada Derbi London Arsenal vs Chelsea pada Minggu 16 Maret

Duel Arsenal vs Chelsea akan tersaji pada pertandingan lanjutan Liga Inggris pekan ke-29 pada Minggu, 16 Maret 2025, pukul 20.30 WIB.

14 Maret 2025 | 16.09 WIB

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
material-symbols:fullscreenPerbesar
Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kompetisi sepak bola Liga Inggris akan memasuki pekan ke-29. Rangkaian pertandingan mulai bergulir pada Sabtu, 15 Maret 2025 hingga Senin dinihari WIB nanti.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Salah satu pertandingan besar yang akan tersaji pada pekan ini adalah derbi London, Arsenal vs Chelsea pada Minggu, pukul 22.00 WIB. Setelah bermain imbang 1-1 melawan Manchester United di Old Trafford pekan lalu, The Gunners akan memainkan laga kandang menjamu Chelsea di Emirates Stadium.   

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Arsenal akan mengejar kemenangan pertamanya setelah tiga pertandingan terakhir di liga domestik tanpa kemenangan. Martin Odegaard dan rekan-rekannya membutuhkan kemenangan agar jaraknya dengan pemuncak klasemen Liverpool tidak semakin lebar. Saat ini, The Gunners yang berada di urutan kedua berselisih 15 poin dari The Reds yang telah memainkan satu pertandingan lebih banyak.

Keberhasilannya lolos ke perempat final Liga Champions usai menyingkirkan PSV Eindhoven dengan agregat 9-3 setelah bermain imbang 2-2 di leg kedua di kandang, bisa menjadi motivasi bagi pasukan Mikel Arteta menghadapi Chelsea sebelum jeda internasional. 

Namun, Arsenal patut waspada dengan Chelsea yang kini di urutan keempat klasemen dengan 49 poin. Tim asuhan Enzo Maresca sedang dalam tren positif, mencatat dua kemenangan beruntun di Liga Inggris. Mereka akan datang setelah memastikan maju ke perempat final Liga UEFA Conference setelah menang 1-0 atas Copenhagen di laga kedua babak 16 besar, sehingga menang dengan agregat 3-1.

Sementara itu, dua tim dari Liga Inggris yang baru saja memastikan lolos perempat final Liga Europa, yakni Manchester United dan Tottenham Hotspur, sama-sama akan menjalani laga tandang. 

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-29:

Sabtu, 15 Maret 2025
Everton vs West Ham (22.00 WIB)
Southampton vs Wolves (22.00 WIB)
Ipswich Town vs Nottingham Forest (22.00 WIB)
Manchester City vs Brighton (22.00 WIB)

Minggu, 16 Maret 2025
Bournemouth vs Brentford (00.30 WIB)
Arsenal vs Chelsea (20.30 WIB)
Fulham vs Tottenham Hotspur (20.30 WIB)

Senin, 17 Maret 2025
Leicester City vs Manchester United (02.00 WIB)

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus