Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Queen of Tears drama Korea atau drakor yang akan tayang di Netflix pada 2024. Drama ini akan tayang dengan bintang utama Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won. Dikutip dari Soompi, Queen of Tears ditulis oleh Park Ji Eun dan disutradarai oleh Kim Hee Won dan Jang Young Woo. Serial ini diproduksi oleh Studio Dragon, studio yang sama untuk drama Netflix lainnya seperti Crash Landing on You, Sweet Home, My Holo Love, dan banyak lagi.
Sinopsis Queen of Tears
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dikutip dari Asian Wiki, drakor ini mengisahkan tentang pasangan suami istri yang bertahan dan tetap bersama dalam menghadapi krisis hidup. Kim Soo Hyun berperan sebagai Bek Hyun Woo, direktur hukum dari Queens Group. Kim Ji Won berperan sebagai Hong Hae In, pewaris chaebol yang dikenal sebagai ratu dari department store Queens Group. Lee Joo Bin akan berperan sebagai istri dari adik Hong Hae In, bernama Hong Soo Chul yang diperankan oleh Kwak Dong Yeon.
Pemeran lain dalam drama Queen of Tears, yaitu Jung Jin Young, Kim Kap Soo, dan Lee Mi Sook juga dikabarkan telah bergabung dengan jajaran pemain untuk drama. Itu berarti, Queen of Tears mempertemukan lagi Jung Jin Young dengan sutradara Bulgasal, Jang Young Woo dan reuni Lee Mi Sook dengan sutradara Money Flower, Kim Hee Won.
Kim Soo Hyun dan Kim Ji Wo diharapkan akan memberikan chemistry yang kuat dan menghadirkan kisah cinta yang menggugah emosi. Yoon Bomi dari Girl Grup Apink, kabarnya akan ikut dalam drama ini. Choi Creative Lab pernah mengumumkan, Yoon Bomi sedang dalam pembicaraan untuk tampil dalam drama baru Queen of Tears. Bomi ditawari peran sebagai sekretaris Hong Hae In yang terlihat menyendiri di luar, namun memiliki kepribadian yang ceria setelah mengenalnya.
Pemeran lain dalam drama Queen of Tears, yaitu Jung Jin Young, Kim Kap Soo, dan Lee Mi Sook juga dikabarkan telah bergabung dengan jajaran pemain untuk drama. Itu berarti, Queen of Tears mempertemukan lagi Jung Jin Young dengan sutradara Bulgasal, Jang Young Woo dan reuni Lee Mi Sook dengan sutradara Money Flower, Kim Hee Won.
Pilihan Editor: Sinopsis Drakor My Mister yang Dibintangi oleh Lee Sun Kyun