Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Bandung - Seniman, William Robert menggelar pameran tunggal karya lukisannya di Galeri Pusat Kebudayaan, Bandung. Berlangsung sejak 12-21 Oktober 2022, pamerannya berjudul Jendela Seribu Pintu. “Lukisannya sedikit tapi ukurannya besar-besar sehingga memenuhi ruang,” kata Isa Perkasa, kurator galeri itu, Rabu, 12 Oktober 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Total ada delapan lukisan dengan ukuran dan bentuk beragam. Karya berjudul Rangkaian Doa Terakhir di Balik Pintu (Baja) misalnya, kanvasnya berbentuk lingkaran dengan garis tengah sepanjang dua meter. Selebihnya, William melukis pada kanvas berbentuk persegi dengan ukuran jumbo.
Lukisan Dihasilkan Selama Pandemi
Kebanyakan berukuran rata-rata empat meteran persegi, hingga hampir 24 meter persegi seperti karya berjudul Catatan Tanpa Akhir. Bercorak abstrak dengan tampilan warna yang mencolok mata, seniman asal Jakarta itu mengangkat pengalaman dan pergulatan batinnya selama pandemi hingga menjelang endemi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Selama pandemi, William lebih banyak menghabiskan waktunya di studio dengan berkarya atau membuat berbagai catatan peristiwa. Di antaranya yang bersifat pribadi seperti kehilangan sekitar 20 orang kenalannya.
Belakangan ini, galeri seni milik pemerintah daerah Jawa Barat itu menghadirkan karya-karya seniman yang umumnya berupa lukisan, dari luar Bandung atau Jawa Barat. Menurut Isa Perkasa, pihaknya mulai membuka ruang bagi seniman dari berbagai kota untuk berpameran di Galeri Pusat Kebudayaan. “Jadi apresiasi seni di Bandung harus mulai dibuka,” ujarnya.
Bagi galeri aset pemerintah, kata Isa, langkah ini tergolong baru. Seniman yang pameran berdatangan dari Jakarta dan sekitarnya, kemudian Yogyakarta. Rencananya pada Desember nanti, galeri itu akan menampilkan pameran tunggal karya dari seorang jenderal polisi yang tinggal di Bekasi.
ANWAR SISWADI
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.