Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tokoh

Bergabung dengan chesebrough pond's

Elizabeth taylor bergabung dengan chesebrough pond's, suatu perusahaan yang salah satu produknya parfum. akan memproduksi parfum yang diberi nama elizabeth taylor passion. (pt)

24 Januari 1987 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

PERNIKAHAN Elizabeth Taylor ketujuh? Betul. Tapi bukan dengan pacar tetapnya George Hamilton. Liz, Rabu pekan lalu, di New York, mengumumkan perkawinannya dengan Chesebrough Pond's. Harap maklum, ini bukan nama orang, tapi suatu perusahaan yang salah satu produknya adalah minyak wangi alias parfum. Dari "perkawinan dengan Liz" inilah, perusahaan itu nanti akan memproduksi parfum dengan keharuman yang unik, paduan bunga dan rempah gaya oriental. Parfum baru itu diberi nama yang memang merangsang: Elizabeth Taylor Passion, atau gairah Elizabeth Taylor. "Karena saya bergairah pada soal kehidupan dan dalam banyak hal lainnya," kata Liz. Ini bukan bisnis Liz yang pertama. Ia sudah pernah mencoba berdagang dari permata sampai pakaian dalam wanita. Belakangan Liz memang membutuhkan banyak dana, yakni setelah kematian karibnya, Rock Hudson. Demi dendamnya terhadap penyakit yang membunuh sahabatnya itulah, ia mengumpulkan uang untuk penelitian AIDS itu. "Keuntungan penjualan minyak wangi ini juga sebagian untuk penelitian menemukan obat penyembuh AIDS itu," kata artis yang enam kali kawin cerai ini. Liz sengaja melontarkan kerja sama yang baru ini dengan sebutan "perkawinan". Soalnya, promosi minyak wangi itu sekaligus dipakai kesempatan untuk membantah isu yang beredar di London, bahwa nenek ini akan kawin dengan George Hamilton, aktor yang jauh lebih muda. "Saya sangat menyukai Hamilton, kami tak punya rencana sejauh itu, saya sudah bahagia dengan cara seperti ini," ujar Liz sambil meringis karena kakinya terkilir ketika bermain ski di Pegunungan Alpen, Swiss, liburan Natal lalu. Waktu terkilir itu, tentu saja Liz ditemani, siapa lagi, ya, Hamilton itu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus