MASIH ingat Vanessa Williams? Itu lho, Miss America 1983, yang gara-gara berbugil-ria di majalah Penthouse mahkotanya dicopot. Tapi, dasar otak encer dan punya kemampuan lain, Williams tetap saja populer. Ia terjun ke bisnis tarik suara. Lebih gampang memang buat dia. Apalagi suaminya, Ramon Hervey, yang merangkap sebagai manajernya, ikut berjuang untuk nama baik Williams plus atas nama duit. Albumnya, R & B, laku keras berkat lagu The Right Stuff yang membawa bekas ratu semusim ini masuk dua nominasi Grammy Award. Kini Williams melangkah ke ambisinya yang lain. Ibu 26 tahun ini yakin akan bakat Melanie, putri pertamanya, di bidang yang sama plus tari. "Bakat Melanie datang dari garis keturunan saya. Bapaknya nggak bakat nari. Tiap dengar musik, Melanie langsung menari," ujar Williams pada majalah hiburan Us. Williams bahkan sudah mencari sekolah tari untuk Melanie. "Ia masih dalam kandungan ketika saya harus nyanyi terus. Ketika Melanie berumur 6 minggu, saya sudah bawa ke studio menemani saya membuat rekaman lagu." Kini dalam perut Williams sudah ada lagi calon penyanyi kedua. Diharapkan 2 bulan lagi sudah lahir.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini