Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tokoh

Napak tilas pak dhar

Soedharmono, bekas wakil presiden, berencana nulis otobiografi. langkah awal, ia didampingi istri dan anaknya napak tilas ke kampung halamannya di desa cermai, gresik, jawa timur. namun tak satupun orang di desa itu tahu persis rumah tempat kelahirannya.

8 Mei 1993 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

APA kegiatan bekas Wapres Sudharmono pada hari-hari ini? ''Belum ada rencana yang pasti. Tapi, paling tidak, ya, nulis buku. Kalau bisa, saya menulis otobiografi,'' kata Pak Dhar, begitu panggilan akrabnya. Niat menulis itu Sabtu pekan lalu mulai dijajaki. Pak Dhar disertai istrinya, Ibu Emma, anaknya, dan 15 anggota rombongan melakukan ''napak tilas'' ke Jawa Timur. Mereka nyekar ke pusara ibunda Sudharmono, Nyonya Sukijah, di Tuban. Selain itu, juga ke Desa Cermai, Gresik, tempat kelahiran Pak Dhar, 67 tahun lalu. Repotnya, usaha mencari ''sejarah'' itu tak membuahkan hasil. Tak seorang pun di desa itu yang tahu persis letak bekas rumah tempat Pak Dhar dilahirkan meski mereka membenarkan Pak Dhar pernah tinggal di sana. Juru tulis di kecamatan juga tak tahu letak rumah orang tua Pak Dhar. Tapi Pak Dhar belum kecewa. Wajahnya masih menebar senyum. ''Di desa ini memang saya dilahirkan. Tapi saya tidak ingat apa-apa lagi. Lha wong saya waktu itu masih berusia dua tahun, dan kemudian pindah ke Tuban. Bentuk rumah tempat saya dilahirkan pun saya tidak tahu,'' katanya sambil memandang tanah di depannya, yang diduga bekas rumah tinggalnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus