Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

150 Warga Pesanggrahan Swab Antigen di RPTRA Anggrek, Satu Reaktif Covid-19

Puskesmas Pesanggrahan akan melakukan pelacakan kontak erat peserta tes swab antigen yang reaktif Covid-19 itu.

10 Juni 2021 | 18.24 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi tes usap atau swab antigen Covid-19. ANTARA/M Risyal Hidayat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Camat Pesanggrahan Muh Fadjar Kurniawan menyatakan tes swab antigen di RPTRA Anggrek, Jakarta Selatan, diikuti 150 warga kelurahan Bintaro. Sebagian peserta tes swab antigen itu baru balik dari mudik. 

Hasil tes Covid-19 itu menunjukkan satu warga Ciputat yang kebetulan bekerja di kelurahan Bintaro reaktif Covid-19. Orang itu langsung diminta menjalani isolasi mandiri. Puskesmas Pesanggrahan akan melakukan pelacakan kontak erat warga Ciputat tersebut.

"Kalau ada yang reaktif Covid-19 langsung kami rujuk atau isolasi mandiri. Kalau ada gejala dirujuk ke Wisma Atlet," kata Fajar di RPTRA Anggrek, Kamis 10 Juni 2021.

Tes swab antigen itu digelar oleh Kelurahan Bintaro di Kecamatan Pesanggrahan, RPTRA Anggrek dan DPD Golkar Jakarta Selatan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di daerah tersebut.

Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar berharap 
kegiatan tes swab antigen massal itu membantu pemerintah menekan lonjakan kasus Covid-19. "Sekarang kasusnya merambat naik. Kami ajak masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan," kata Ahmed.

Berdasarkan data Covid-19 per pekan yang dilaporkan Pemprov DKI Jakarta di akun twitter @DKIJakarta, kasus corona di Jakarta mencapai 6.273 kasus selama 31 Mei hingga 6 Juni. Positivity rate mencapai 9,96 persen. Pada pekan sebelumnya, kasus Covid-19 tercatat 5.231 kasus dengan persentase 7,62 persen.

#Cucitangan, #Jagajarak,#PakaiMasker

Baca juga: Klaster Lebaran di Perumnas II Parungpanjang, 128 Penduduk Tes Swab Antigen

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus