Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Jasad ibu dan anak yang ditemukan tinggal kerangka di Cinere, Depok, sudah diambil pihak keluarga di Rumah Sakit Polri Kramat Jati oleh keluarga.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Sudah. Hari Rabu, 11 Oktober 2023 pukul 10.00 WIB,” kata Kasubdit 4 Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Samian melalui pesan singkat kepada Tempo, Sabtu, 14 Oktober 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Samian menyebut jasad keduanya dibawa ke rumah duka di kawasan Jakarta Barat untuk di makamkan. Dia tidak menjelaskan secara rinci lokasi rumah duka tersebut.
"Salah satu rumah duka di Jakbar," ucapnya.
Sebelumnya, Samian mengatakan telah menginformasikan pengambilan jenazah kepada adik kandung perempuan korban yang tinggal di kawasan Jakarta Pusat.
Samian mengatakan keluarga korban yang dihubunginya adalah adik kandung Grace Arijani Harapan berusia 60 tahun. Adik korban itu tinggal di kawasan Jakarta Pusat. Samian tidak mendetailkan domisili dan identitasnya.
Sebelumnya, jenazah Grace Arijani Harapan (perempuan 64 tahun) dan anaknya, David Ariyanto Wibowo (laki-laki 38 tahun), yang sudah menjadi tengkorak ditemukan di dalam kamar mandi rumah mereka pada 7 September 2023.
Tempat kejadian perkara (TKP) berlokasi di rumah pribadi Grace, Perumahan Bukit Cinere Indah, Jalan Puncak Pesanggrahan VIII Nomor 39, Cinere, Kota Depok. Polisi meyakini ibu dan anak ini bunuh diri. Ada beberapa indikasi niat bunuh diri, salah satunya pesan yang dibuat David.
“Kami menemukan tujuh isi penting dari laptop yang mungkin pernah kami sampaikan 'To you whomever' dan juga handphone yang kami temukan pernah ditulis pada 23 Februari 2017,” ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Hengki Haryadi saat konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jumat, 6 Oktober 2023.