Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Depok - Wakil Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia atau PSI Kota Depok Icuk Pramana Putra merespons pernyataan Presiden Joko Widodo yang menyatakan Kaesang Pangarep tidak akan maju di Pilkada Depok 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Icuk mengatakan kedatangan putra bungsu Presiden Jokowi itu bulan lalu memang murni bisnis mengembangkan bisnisnya di wilayah barat Kota Depok. “Ya, memang jualan pisang, pas kemarin ke Sawangan, ya, memang murni jualan," kata Icuk, Jumat, 11 Agustus 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ia mengatakan sejak awal dukungan PSI adalah mendorong masyarakat yang ingin ada perubahan di Kota Depok, sehingga diharapkan Kaesang bisa maju menjadi calon wali kota.
"Tiap dua minggu sekali kami melakukan pengenalan ke masyarakat, justru masyarakat sangat mendukung dan antusiasme warga sangat besar untuk Mas Kaesang memimpin di Kota Depok," katanya.
Icuk mengklaim tanpa kampanye pun Kaesang dapat menang mudah di Depok. Apalagi jika sudah ada pemaparan visi misi dan target kerja. "Sekali lagi gerakan perubahan ini bukan milik PSI saja gerakan perubahan ini milik warga Depok,” kata dia.
Namun, pihaknya menyerahkan semua keputusan kepada adik dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu untuk memutuskan maju tidaknya di Pilkada Depok 2024.
"Kami akan menghormatinya. Namun, sayang sekali jika dukungan yang sangat besar diabaikan begitu saja. Tapi kami masih optimis perubahan di Kota Depok harus dilakukan, sebelum Kota ini makin hancur," ucap Icuk.