Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Layanan Swab Antigen Keliling Gratis di Depok

Untuk mengakses layanan swab antigen gratis ini, terdapat beberapa nomor hotline sesuai wilayah. Hotline Satgas COVID-19 ada di nomor 0822-8877-06.

11 Agustus 2021 | 12.56 WIB

Ilustrasi Rapid Test Antigen / Swab Test Antigen. REUTERS/Amit Dave
material-symbols:fullscreenPerbesar
Ilustrasi Rapid Test Antigen / Swab Test Antigen. REUTERS/Amit Dave

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Depok- Pemerintah Kota Depok Jawa Barat memberikan layanan swab antigen gratis kepada warga setempat dengan menggunakan motor dan mobil keliling.
Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengatakan pelayanan ini diberikan untuk memudahkan masyarakat melakukan swab.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Selain itu juga sebagai upaya dalam melakukan testing ke masyarakat yang bergejala dan kontak erat dengan pasien COVID-19," kata Imam di Depok, Rabu, 11 Agustus 2021.

Petugas kesehatan yang dikerahkan adalah personel dari Laboratorium Helix dan The Swab. Dengan menggandeng pihak ketiga, Pemerintah Kota Depok berupaya memaksimalkan pelayanan swab antigen keliling gratis ini.

Saat ini tersedia satu mobil dan satu motor swab antigen keliling di setiap kecamatan. Kendaraan itu akan mendatangi rumah warga yang sudah menghubungi hotline yang disediakan. "Selain itu, sasarannya juga RT di zona merah maupun Pos RW."

Untuk mengakses layanan gratis ini, terdapat beberapa nomor hotline sesuai wilayah. Untuk hotline Satgas COVID-19 dapat menghubungi nomor 0822-8877-0678. Sedangkan hotline Kecamatan Sawangan, Kecamatan Cinere, Kecamatan Limo, Kecamatan Bojongsari, Kecamatan Cipayung, dan Kecamatan Beji ke nomor 0811-8470-268.

Untuk wilayah Kecamatan Pancoran Mas, Kecamatan Tapos, Kecamatan Cimanggis, Kecamatan Sukmajaya, dan Kecamatan Cilodong dapat menghubungi 0878-7051-1359.

Imam berpesan kepada seluruh masyarakat yang merasa kontak erat dengan pasien Covid-19 maupun merasakan gejala dapat menghubungi layanan swab antigen keliling ini. Pelayanan diberikan secara gratis. "Siapa saja yang merasa kontak erat dan tubuhnya bergejala, hubungi hotline yang tersedia sesuai wilayah tempat tinggal agar segera diswab." 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus