Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

Pelengkap Nasi Padang, Daun Singkong Punya 6 Manfaat Kesehatan

Daun singkong yang kaya nutrisi dapat mengontrol kolesterol hingga mencegah kanker, simak manfaat lainnya.

31 Oktober 2019 | 23.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Daun singkong sering ditemui sebagai sayuran pelengkap nasi Padang atau pecel. Rasanya yang sedikit pahit memberi sensasi rasa yang berbeda. Siapa sangka, di balik sayuran ini, ada 6 manfaat kesehatan yang bisa Anda dapatkan. Daun ini diyakini dapat menurunkan kadar kolesterol hingga mencegah kanker.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berdasarkan penelitian, daun singkong sangat kaya akan nutrisi, bahkan melebihi tanaman lain seperti bayam. Daun singkong memiliki kandungan protein yang tinggi, serta kaya akan serat. Selain itu, daun singkong juga mengandung vitamin B1, B2, C, karotenoid, dan 109 mineral lainnya, seperti fosfor, magnesium, potasium, dan kalsium.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berdasarkan kandungan tersebut, Anda bisa merasakan manfaat daun singkong untuk kesehatan sebagai berikut.

1. Menaikkan produksi ASI

Manfaat daun singkong dapat dirasakan oleh ibu menyusui karena daun ini dipercaya bisa meningkatkan produksi air susu ibu atau ASI. Kandungan vitamin dan mineral yang ada di dalamnya juga dapat meningkatkan kualitas ASI itu sendiri.

2. Mencegah gizi buruk

Meski sayur daun singkong tergolong sebagai makanan sederhana, hidangan ini mengandung total asam amino esensial yang mirip dengan jumlah protein pada telur ayam. Bahkan, dibandingkan bahan makanan lain, seperti bayam, kacang kedelai, oat, dan beras, asam amino esensial pada daun singkong terbukti lebih tinggi.

3. Melancarkan buang air besar

Kandungan serat di dalam daun singkong dapat melunakkan feses sehingga Anda tidak akan mengalami konstipasi. Sebaliknya, serat juga dapat memadatkan feses jika Anda mengalami diare.

Lancarnya saluran pembuangan ini otomatis menyehatkan sistem pencernaan secara keseluruhan. Ketika sistem pencernaan sehat, Anda bisa terhindar dari penyakit, seperti wasir, penyakit divertikular, hingga kanker usus besar.

4. Menurunkan kadar kolesterol

Manfaat daun singkong ini masih berhubungan dengan serat. Mengonsumsi daun singkong pada batas tertentu dapat menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL di dalam darah.

Studi juga mencatat bahwa makanan yang kaya akan serat juga dapat menyehatkan jantung, mengurangi peradangan, dan menurunkan tekanan darah. Namun tetap jangan dikombinasikan dengan santan atau olahan makanan lain yang justru akan menyebabkan kolesterol meningkat.

5. Menstabilkan kadar gula darah

Pada penderita diabetes, kandungan serat dalam daun singkong dapat memperlambat penyerapan gula yang terkandung di dalam makanan sehingga kadar gula darah menjadi lebih stabil.

Rutin mengonsumsi sayur daun singkong juga dapat menurunkan risiko Anda terkena diabetes tipe 2.

6. Mencegah kanker

Daun singkong juga mengandung zat antioksidan, yakni polifenol, yang salah satu fungsinya adalah mencegah kanker. Selain itu, konsumsi makanan yang kaya akan antioksidan juga dapat menurunkan risiko penyakit tertentu, misalnya sakit jantung.

Tapi waspada, daun singkong juga mengandung racun sianida yang berbahaya bagi kesehatan. Selain itu, daun singkong juga menyerap polusi udara sehingga tidak jarang mengandung polutan. Tapi jika sayuran ini diolah dengan cara yang tepat, racun dan polutan bisa dinetralisasi sehingga tidak berbahaya. 

SEHATQ

 

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus