Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Mobil SUV Fortuner merupakan yang memiliki dimensi besar dan desain gagah sehingga dikatakan hanya cocok untuk konsumen laki-laki. Walaupun identik sebagai mobil penjelajah di berbagai medan, namun SUV juga bisa diandalkan di jalanan perkotaan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Bahkan saat ini mobil SUV Fortuner bukan hanya dimiliki dan digunakan oleh kaum pria. Beberapa wanita juga tak jarang mengandalkan kendaraan SUV untuk kegiatan sehari-hari.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Karena dimensi SUV Fortuner memang diketahui lebih besar dibandingkan dengan mobil penumpang lainnya. Maka dari itu, beberapa wanita harus mengetahui beberapa tips agar mudah mengemudikan Fortuner.
Hal ini memang wajib diketahui oleh kaum wanita sebelum akhirnya memutuskan mengendarai Fortuner. Pasalnya, ini sangat berkaitan erat dengan keselamatan berkendara.
Mengingat adanya kemungkinan perempuan yang terbiasa menggunakan mobil berukuran kecil bakal kesulitan mengendalikan Fortuner dengan baik. Maka dari itu, tips berkendara SUV Fortuner yang paling penting adalah mengenali karakteristik kendaraan terlebih dahulu.
Kaum wanita juga harus memahami sistem pengendalian pada Fortuner, mulai dari kopling, rem tangan, tuas persneling, sampai cruise control. Pengemudi wanita juga diminta untuk mengetahui posisi tangka pengisian bahan bakar serta cara membuka dan menutupnya.
Tips berkendara SUV Fortuner lainnya adalah memastikan jika para wanita tidak menggunakan sepatu seperti high heels atau alas kaki berhak tinggi lainnya. Jangan lupa juga untuk berkendara secara aman dengan menjaga jarak aman dan mematuhi rambu lalu lintas.
AUTO2000
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.