Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Bank OCBC NISP Resmi Mengubah Merek dan Logo Perusahaan Menjadi OCBC

Perubahan nama merek dan logo ini tidak mempengaruhi nama legal Bank yaitu PT Bank OCBC NISP Tbk.

14 November 2023 | 16.41 WIB

Bank OCBC NISP resmi mengubah merek dan logo perusahaan menjadi 'OCBC' pada 14 November 2023. Namun, perubahan ini tidak memengaruhi nama legal Bank yaitu PT Bank OCBC NISP Tbk. Sebelumnya, perubahan serupa telah diumumkan di Singapura, Malaysia, Hong Kong, dan Macau pada 3 Juli 2023 lalu. Cr: OCBC.
Perbesar
Bank OCBC NISP resmi mengubah merek dan logo perusahaan menjadi 'OCBC' pada 14 November 2023. Namun, perubahan ini tidak memengaruhi nama legal Bank yaitu PT Bank OCBC NISP Tbk. Sebelumnya, perubahan serupa telah diumumkan di Singapura, Malaysia, Hong Kong, dan Macau pada 3 Juli 2023 lalu. Cr: OCBC.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Bank OCBC NISP secara resmi mengganti nama merek dan logo perusahaan menjadi “OCBC” per hari ini, Selasa, 14 November 2023. Begitu pula dengan Bank OCBC NISP Syariah yang berubah menjadi “OCBC Syariah”.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Presiden Direktur OCBC Indonesia, Parwati Surjaudaja, mengatakan perubahan ini merupakan bagian dari proses transformasi untuk mendorong perbankan naik level dan tumbuh secara berkelanjutan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Sebagai bagian dari OCBC Group, kami berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia, serta membantu masyarakat mencapai aspirasi keuangan mereka di ASEAN, Greater China, dan sekitarnya,” ujar Parwati di Ritz Carlton, Jakarta, Selasa. 

Adapun perubahan nama merek dan logo ini tidak mempengaruhi nama legal Bank yaitu PT Bank OCBC NISP Tbk. Sebelumnya, perubahan serupa telah diumumkan di Singapura, Malaysia, Hong Kong, dan Macau pada 3 Juli 2023 lalu.

Dalam kesempatan yang sama, Group Chief Executive Officer of OCBC, Helen Wong mengatakan pada Desember mendatang, China akan menjadi negara terakhir yang melakukan perubahan merek dan logo tersebut.

Menurut Helen, di tengah ketegangan geopolitik dan kondisi ekonomi yang tidak stabil, sektor perdagangan dan investasi di seluruh ASEAN dan China masih memiliki peluang yang besar, bahkan terus meningkat. 

“Kami optimistis dengan pertumbuhan ekonomi jangka panjang Indonesia, oleh karenanya, kami akan terus berinvestasi di negara ini, demi mendukung kebutuhan dan membantu mewujudkan aspirasi nasabah, untuk terus bersama, melaju jauh,” tuturnya. 

Lebih lanjut, perubahan ini juga lebih meningkatkan akses untuk memanfaatkan berbagai kekuatan dan sumber daya dari OCBC Group. 

“Dengan begitu, OCBC dapat menawarkan berbagai pilihan produk dan layanan perbankan maupun nonperbankan yang lebih luas kepada nasabah, dengan akses ke pasar regional dan global,” tutur Helen. 

Sebagai informasi, logo OCBC Indonesia terakhir kali diperbaharui pada 2008, di mana saat itu OCBC Bank menjadi pemegang saham mayoritas. 

Per hari ini pula, OCBC juga meluncurkan Business Fitness Index, sebuah riset yang dilakukan untuk mengukur kesehatan finansial dari suatu usaha baik Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Selain itu, bank juga meluncurkan tabungan emas digital perbankan pertama di Indonesia.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus