Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Batik Air Layani Rute dari Sumatera Utara ke Kuala Lumpur dan Penang, Jadwalnya Satu Kali Sehari

Maskapai penerbangan Batik Air menawarkan layanan penerbangan harian dari Bandar Udara Internasional Kualanamu, di Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO) ke Kuala Lumpur (KUL) dan Penang (PEN).

7 November 2023 | 09.19 WIB

Batik Air. Dok. Lion Group
Perbesar
Batik Air. Dok. Lion Group

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan Batik Air menawarkan layanan penerbangan harian dari Bandar Udara Internasional Kualanamu, di Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO) ke Kuala Lumpur (KUL) dan Penang (PEN).

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan layanan penerbangan dengan jadwal satu kali sehari ini mempunyai nilai lebih bagi pebisnis dan pelancong. "Nilai lebihnya dapat memperluas akses ke lebih dari 40 kota-kota terkemuka di seluruh dunia," ujar Danang dalam keterangan tertulis Selasa 7 November 2023. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Untuk rute penerbangan ini, Batik Air mengoperasikan pesawat Boeing 737-800NG dan Boeing 737-900ER.   

Danang mengatakan, layanan harian yang efektif dari Bandar Udara Kualanamu ke Kuala Lumpur dan Penang, Batik Air telah memberikan akses yang lebih mudah bagi masyarakat, wisatawan, pebisnis Sumatera Utara dan sekitarnya untuk menjelajahi destinasi populer di seluruh dunia. 

Menurutnya, jarak terbang yang singkat, pelancong dapat segera mengeksplorasi destinasi impian mereka. Sangat memungkinkan pelancong untuk menjelajahi berbagai kota dalam satu perjalanan (multicity), melalui Kuala Lumpur dan Penang. 

"Konektivitas intra-Malaysia, seperti Penang, Langkawi, Johor Bahru, Kota Kinabalu, Kuching, Malaka, dan banyak lagi, Kualanamu memudahkan pelancong untuk mencapai destinasi pilihan mereka," kata Danang. 

Penerbangan dari Kualanamu ke Kuala Lumpur, ujar Danang, memberikan peluang luar biasa bagi para pelancong. Setelah tiba di Kuala Lumpur, pelancong dapat menjelajahi lebih dari 40 kota favorit di berbagai negara, termasuk Vietnam, Thailand, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Hong Kong, Tiongkok, Australia, Selandia Baru, Sri Lanka, Maladewa, Bangladesh, Pakistan, Nepal, India, dan banyak lagi. 

"Keindahan alam, kekayaan budaya, kuliner lezat, dan berbagai aktivitas wisata termasuk wisata kesehatan, Penang adalah destinasi yang menawarkan pengalaman beragam bagi para pengunjung," tuup Danang. 

JONIANSYAH HARDJONO 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus