Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ekonomi

Calon Juragan Baru Indosat

8 Desember 2002 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bila tak ada perubahan, hari Minggu atau Senin pekan ini pemerintah bakal mengumumkan pemenang penawaran terakhir (final bid) saham PT Indonesian Satellite Corporation Tbk (Indosat). Satu dari dua calon investor strategis, yakni Singapore Technologies Telemedia (STT - Singapura) dan Telekom Malaysia Berhard (Malaysia), bakal terpilih menjadi juragan baru BUMN telekomunikasi yang gemuk ini. Sumber TEMPO menyebutkan, STT punya peluang menang yang lebih besar. Investor ini mengajukan tawaran sampai sekitar Rp 13.000 per lembar saham Indosat, sedangkan Telekom Malaysia hanya sanggup menawarkan sedikit di atas Rp 12.000 per lembar saham. Faktor yang lain lagi, STT mendapat dukungan penuh dari orang-orang dekat mantan PM Lee Kuan Yew yang mengendalikan BUMN di Singapura. Sebetulnya, STT maupun Telekom Malaysia Berhard bukan pemain baru di bidang telekomunikasi. Mereka juga sama-sama berkomitmen untuk menciptakan iklim yang lebih kondusif dalam dunia telekomunikasi di Indonesia. Pemimpin Eksekutif (CEO) STT, Lee Theng Kiat, mengatakan STT siap menggandeng Indosat dalam persaingan bisnis telekomunikasi. Jika terpilih sebagai pemenang, dia berjanji, STT secepatnya akan menyosialisasi program-programnya ke seluruh manajemen Indosat. Janji serupa juga muncul dari Sekretaris Perusahaan Telekom Malaysia Abdul Majid Abdullah. Perusahaan milik pemerintah Malaysia ini akan mendukung Indosat agar siap dalam menghadapi kompetisi pasar telekomunikasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus