Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Luwu Timur - Truk listrik bercat kuning terang bergerak lamban memasuki pabrik PT Vale Indonesia Tbk. di Sorowako, Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Hari ini, Kamis, 4 Agustus, perusahaan tambang dan pengolahan nikel itu mengumumkan uji coba truk dengan energi setrum perdananya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Setelah terparkir, pintu kendaraan besar itu terbuka. Dari dalam kabin, seorang perempuan keluar menuruni tangga truk. Dia adalah Yulianti Marcelinna, operator truk perempuan yang didapuk mengoperasikan truk listrik pertama milik perusahaan dengan kode emiten INCO.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Yulianti tidak pernah menyangka bakal ditunjuk menjadi operator truk listrik perdana di perusahaan itu. "Tapi saya bangga bisa dipilih, saat diminta operasikan saya langsung oke," ujar dia ditemui di Pabrik Vale Indonesia di Sorowako, Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Kamis, 4 April 2022.
Perempuan berusia 36 tahun ini mengatakan uji coba operasional truk listrik menjadi tantangan baru baginya. Musababnya, ia harus menjajal kendaraan berat berenergi setrum itu sebelum nantinya ada konversi truk-truk yang lain.
Ibu dua anak itu mengatakan menyetir truk listrik sedikit berbeda dengan truk-truk berenergi fosil. Ia perlu berlatih di kelas dan di lapangan terlebih dulu sebelum mengoperasikan truk setrum itu agar tak kagok.
Menurut Yulianti, tantangan mengoperasikan truk yang belum lazim ia kendarai itu menjadi pengalaman tersendiri. Apalagi selama ini, ia merasa pekerjaannya tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya, yaitu teknik informatika.
"Awalnya hanya ingin coba pada 2011 setelah saya sempat ikut pelatihan alat berat," tutur perempuan kelahiran Wasuponda, Luwu Timur itu.
Presiden Direktur Vale Indonesia Febriany Eddy mengatakan penunjukan operator perempuan untuk menguji coba perdan truk listrik di perusahaannya adalah upaya mendorong kesetaraan kesempatan tanpa memandang gender. "Tidak hanya untuk operator truk, kami memberi kesempatan untuk peranan lain di perusahaan, bahkan welder dan petugas kedaruratan juga ada yang perempuan," tuturnya.
CAESAR AKBAR
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.