Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Ini 5 Aplikasi untuk Transfer Uang ke Luar Negeri, Ada yang Gratis

Aplikasi Flip menawarkan layanan Flip Globe untuk transfer uang ke luar negeri dengan mata uang rupiah tanpa biaya.

25 Desember 2021 | 23.06 WIB

Ilustrasi Aplikasi transfer beda bank tanpa biaya, Flip. ANTARA/HO-Flip
Perbesar
Ilustrasi Aplikasi transfer beda bank tanpa biaya, Flip. ANTARA/HO-Flip

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kendala ditemui dalam melakukan transfer uang ke luar negeri adalah biaya yang cukup mahal dan waktu pengiriman yang cukup lama.

Kendala tersebut dapat diatasi dengan penggunaan aplikasi transfer uang.

Terdapat berbagai aplikasi yang dapat membantu transfer uang ke luar negeri secara cepat dan tanpa biaya yang tinggi.

Berikut adalah 5 aplikasi layanan transfer uang ke luar negeri, melansir dari berbagai sumber hari ini, Sabtu, 25 Desember 2021:

1. PayPal
PayPal salah satu aplikasi paling populer untuk transfer uang ke luar negeri. Pengguna bisa melakukan registrasi menggunakan email dan menghubungkannya dengan kartu kredit atau kartu debit. PayPal memungkinkan transfer ke berbagai negara dengan biaya transaksi yang ditanggung oleh penerima.

2. Wise
Aplikasi yang menyediakan layanan transfer uang ke luar negeri selanjutnya adaah Wise. Aplikasi ini memiliki lebih dari 10 juta pengguna di dunia. Salah satu keunggulan Wise adalah biaya pengiriman yang rendah, tidak pernah lebih dari 1 persen.

Wise juga memungkinkan pengiriman uang ke lebih dari 50 negara dalam 20 mata uang asing.

3. Western Union
Western Union memungkinkan pengiriman uang atau transfer uang ke luar negeri tanpa perlu memiliki rekening bank. Pengiriman melalui aplikasi ini bisa dilakukan dengan mendatangi agen Western Union. Salah satu kelebihan Western Union adalah jaringan yang luas hingga lebih dari 200 negara.

4. Flip
Selain menyediakan layanan transfer uang antarbank di dalam negeri, aplikasi Flip juga menawarkan layanan Flip Globe untuk mengirim uang ke luar negeri.

Saat ini,
Flip memungkinkan pengguna untuk transfer ke 12 negara dengan mata uang rupiah. Aplikasi ini tidak mengenakan biaya bulanan, biaya saldo minimal, atau biaya tersembunyi lainnya.

5. Transfez
Aplikasi Transfez menyediakan layanan transfer uang dari Indonesia ke lebih dari 50 negara. Pengiriman menggunakan aplikasi ini bisa selesai dalam waktu yang singkat, bahkan dalam hitungan menit. Transfez juga tidak memiliki biaya tersembunyi. Nilai kurs dan biaya transfer disajikan secara transparan.

JOBPIE | SITI NUR RAHMAWATI

BacaBank Indonesia: Transfer Uang Lewat BI-Fast Hanya 25 Detik

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus