Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Kas Keliling BI untuk Penukaran Uang Hari Ini Digelar di Pasar Slipi hingga Pasar Koja, Cek Detail Lokasinya

BI membuka layanan kas keliling penukaran uang baru di 4 titik pasar area Jabodebek hari ini. Di mana saja lokasinya?

22 Maret 2024 | 11.41 WIB

Warga mengantre untuk menukar uang pecahan di mobil kas keliling yang melayani penukaran uang pecahan di Pasar Pramuka, Jakarta, Rabu 20 Maret 2024. Bank Indonesia (BI) menyiapkan uang tunai senilai Rp197,6 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Hari Besar Keagamaan dan Nasional (HBKN) Idulfitri 1445 H/2024 M. Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia Marlison Hakim menyampaikan bahwa penyediaan rupiah ini tumbuh sebesar 4,65% dari realisasi tahun sebelumnya yang mencapai Rp188,8 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
Perbesar
Warga mengantre untuk menukar uang pecahan di mobil kas keliling yang melayani penukaran uang pecahan di Pasar Pramuka, Jakarta, Rabu 20 Maret 2024. Bank Indonesia (BI) menyiapkan uang tunai senilai Rp197,6 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Hari Besar Keagamaan dan Nasional (HBKN) Idulfitri 1445 H/2024 M. Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia Marlison Hakim menyampaikan bahwa penyediaan rupiah ini tumbuh sebesar 4,65% dari realisasi tahun sebelumnya yang mencapai Rp188,8 triliun. TEMPO/Tony Hartawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Bank Indonesia atau BI membuka layanan kas keliling penukaran uang baru di empat titik Jakarta, Bogor, Depok dan Bekasi (Jabodebek) pada hari ini. Keempat titik di Jabodebek itu mulai dari Pasar Slipi, Pasar Pramuka, Pasar Rawa Bening, hingga Pasar Slipi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Paket penukaran uang baru dibatasi maksimal Rp 4 juta per orang. Adapun pecahan uang yang bisa ditukarkan adalah Rp 1 ribu hingga Rp 50 ribu. Pecahan Rp 1 ribu maksimal 100 lembar, Rp 2 ribu maksimal 200 lembar, Rp 5 ribu dan Rp 10 ribu masing-masing maksimal 100 lembar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Terakhir, pecahan Rp 20 ribu dapat ditukarkan maksimal 50 lembar dan pecahan Rp 50 ribu maksimal 20 lembar. 

Selain itu, BI juga menambah layanan penukaran uang Rp 75 ribu dan penukaran menggunakan uang logam pada kas keliling terpadu.

Hari ini merupakan hari kelima dalam jadwal layanan kas keliling BI khusus penukaran uang baru untuk menyambut Lebaran Idul Fitri 2024. Ke depan, BI masih akan membuka layanan kas keliling di sejumlah titik selama total 10 hari lagi. 

Adapun jadwal penukaran uang baru berikutnya sebagai berikut: 

25 Maret: Pasar Senen, Pasar Tebet Barat, Pasar Kramat Jati, dan Pasar Kopro.

26 Maret: Kas Keliling Karawang.

28 Maret: Kas Keliling Terpadu Istora Senayan.

29 Maret: Kas Keliling Terpadu Istora Senayan.

30 Maret: Kas Keliling Terpadu Istora Senayan.

31 Maret: Kas Keliling Terpadu Istora Senayan.

2 April: BI Peduli Mudik di Rest Area KM 57.

3 April: BI Peduli Mudik di Rest Area KM 57.

4 April: BI Peduli Mudik di Rest Area KM 57.

5 April: BI Peduli Mudik di Rest Area KM 57.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus