Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Lion Air Buka Rute Baru Langsung Ternate ke Surabaya, Terbang Perdana 18 Januari

Maskapai penerbangan Lion Air mengumumkan pembukaan rute langsung dari Ternate, Maluku Utara, ke Surabaya, Jawa Timur, mulai 18 Januari 2024.

8 Januari 2024 | 10.31 WIB

Ilustrasi Lion Air Group. Foto: @lionairgroup
Perbesar
Ilustrasi Lion Air Group. Foto: @lionairgroup

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan Lion Air mengumumkan pembukaan rute langsung dari Ternate, Maluku Utara, ke Surabaya, Jawa Timur, mulai 18 Januari 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Penerbangan ini akan dilayani setiap hari dengan frekuensi 7 kali seminggu, berharap membuka peluang baru bagi masyarakat, pebisnis, dan wisatawan," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulis Senin, 8 Januari 2024. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Danang mengatakan, rute langsung ini dirancang memberikan pengalaman perjalanan lebih efisien dan nyaman.  

Penerbangan non-stop ini, kata dia, membuat waktu tempuh dari Ternate ke Surabaya dipersingkat secara signifikan, mengurangi durasi total perjalanan yang diperlukan jika transit di kota lain.  

"Pemangkasan waktu menguntungkan karena mendukung mobilitas dan produktivitas masyarakat, pebisnis, dan wisatawan yang ingin beraktivitas di kedua kota serta membantu pengembangan perekonomian masing-masing daerah," kata Danang. 

Selanjutnya: Menurut Danang, waktu tempuh penerbangan Ternate ke Surabaya....

Menurut Danang, waktu tempuh penerbangan Ternate ke Surabaya menjadi lebih singkat, yaitu hanya 2 jam 45 menit. "Berbeda bila penerbangan transit di kota lain, butuh waktu 4 hingga 10 jam." 

Rute baru ini, Danang menambahkan, juga membuat jarak antara Ternate dan Surabaya jadi lebih dekat, yaitu sekitar 2.895 km3, dibandingkan dengan jarak melalui kota lain yang bisa mencapai 3.000 kilometer atau lebih. 

Danang mengatakan, Surabaya menjadi pusat konektivitas yang memungkinkan akses semakin mudah dan cepat bagi masyarakat, pebisnis dan wisatawan dari Ternate bisa terkoneksi ke Jakarta, Padang, Pekanbaru, Batam, Medan, Pontianak, Sampit, Pangkalan Bun, Palangkaraya, Balikpapan, Banjarmasin, Samarinda, Berau, Tarakan, Bali, Lombok, Labuan Bajo, Kupang, Jeddah, Madinah, Kuala Lumpur, Singapura dan kota-kota lainnya.

"Hal ini memberikan lebih banyak pilihan bagi penumpang yang ingin melanjutkan perjalanan ke daerah lain di Indonesia dan mancanegara," kata Danang. 

JONIANSYAH HARDJONO | BUDHY NURGIANTO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus