Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Pesan Susi Pudjiastuti untuk Netizen di Hari Kartini

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengajak semua pihak menggerakan semangat Kartini.

21 April 2020 | 11.14 WIB

Susi Pudjiastuti saat berada di Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur. Foto diunggah di Instagram pada 12 Januari 2020. Instagram.com/@susipudjiastuti115
Perbesar
Susi Pudjiastuti saat berada di Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur. Foto diunggah di Instagram pada 12 Januari 2020. Instagram.com/@susipudjiastuti115

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengajak semua pihak meniru semangat Kartini. Ajakan ini adalah bagian cara Susi memperingati hari Kartini yang jatuh pada hari ini, 21 April 2020. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Mari kita gerakkan semangat Kartini, untuk MANDIRI dalam menjaga keluarga, anak, cucu, masyarakat di tempat kita berada agar bisa tetap disiplin menahan diri dalam rangka mengurangi penularan covid19 di mana kita berada," kata Susi dalam akun Twitternya, Selasa, 21 April 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dia juga juga mengajak untuk berpikir positif, membantu siapapun di sekitar yang membutuhkan. Unggahan Susi itu sudah disukai lebih dari 1.900 akun dan di-retweet sebanyak 440 kali.

Para netizen atau warga net merespons unggahan Susi dengan mendoakan dan mengucapakan selamat hari Kartini pada wanita yang dikenal dengan slogan 'tenggelamkan' itu.

HENDARTYO HANGGI

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus