Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mendorong program Kartu Prakerja menjangkau banyak desa-desa wisata di berbagai wilayah di Indonesia. Hal tersebut dia sampaikan, saat mengadakan pertemuan dengan peserta program Prakerja di Kota Prapat, Danau Toba, Sumatera Utara hari ini, 27 Maret 2021.
"Saya sangat mengapresiasi program kartu prakerja, apalagi program ini sudah dilaunching di lima destinasi wisata super prioritas," kata Sandiaga Uno dalam keterangan tertulis, Sabtu, 27 Maret 2021.
Menurutnya, dengan kick off program Prakerja di Danau Toba, diharapkan dapat membangkitkan harapan, membangkitkan semangat, memupuk motivasi masyarakat sekitar.
"Sehingga masa depan kita di tengah pandemi ini semakin cerah untuk kebangkitan dan pemulihan ekonomi kreatif dan pariwisata," ujarnya.
Ia menjelaskan keberadaan program Prakerja ini dapat membuka peluang mencari kerja, meningkatkan kompetensi, sekaligus membuka dan menciptakan lapangan kerja.
Tidak hanya di Kota Prapat, kata dia, tapi juga di desa-desa wisata di sekitar Danau Toba bisa disentuh Program Prakerja. Dari total 8 juta yang masuk ke Prakerja ini, yang dibantu tidak hanya urban, tapi pedesaan juga perlu tersentuh.
Kemenparekraf memastikan dengan program Prakerja dapat membantu Indonesia keluar dari pandemi Covid-19. Diharapkan dari 34 juta pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif, sebanyak 25 persen di antaranya tercover program Prakerja.
Selain itu pemerintah menyiapkan KUR Super Mikro untuk alumni program Prakerja selain insentif Rp 600 ribu dikali empat bulan. Mereka juga mendapatkan permodalan dalam bentuk pinjaman berkisar Rp 2,5-10 juta.
"Sukses untuk program Prakerja dan Rumah Kerja. Mari kita sama-sama dukung, Terima kasih atas kerja sama, kita tunggu di destinasi-destinasi pariwisata lainnya," kata Sandiaga Uno.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
HENDARTYO HANGGI
Baca juga: Sandiaga Uno Sebut Rencana Mempersingkat Waktu Karantina bagi WNA Sedang Dikaji
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini