Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Syarat dan Cara Beli Tiket Kapal Feri untuk Mudik Lebaran 2025

Panduan pemesanan tiket kapal feri untuk mudik Lebaran 2025 yang bisa dilakukan H-60 jadwal penyeberangan.

18 Maret 2025 | 08.22 WIB

Petugas berjaga saat warga dan sejumlah kendaraan turun dari Kapal Fery setelah bersandar di Pelabuhan Tanjung Nyato di Desa Petaling setelah berlayar dari Tanjung Pandan, Belitung, 12 September 2023. Demi menjamin keselamatan warga untuk menyebrang pulau, Kemenhub membuat jalur transportasi Kapal Fery dari Tanjung Pandan ke Pulau Mendanau, dimana sebelum ada kapal Fery warga menggunakan kapal rakyat yang tidak memiliki standar keamanan. TEMPO/Fardi Bestari
Perbesar
Petugas berjaga saat warga dan sejumlah kendaraan turun dari Kapal Fery setelah bersandar di Pelabuhan Tanjung Nyato di Desa Petaling setelah berlayar dari Tanjung Pandan, Belitung, 12 September 2023. Demi menjamin keselamatan warga untuk menyebrang pulau, Kemenhub membuat jalur transportasi Kapal Fery dari Tanjung Pandan ke Pulau Mendanau, dimana sebelum ada kapal Fery warga menggunakan kapal rakyat yang tidak memiliki standar keamanan. TEMPO/Fardi Bestari

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memperkirakan jumlah penumpang yang akan mudik lebaran 2025 dengan kapal feri mencapai 4,56 juta orang dengan 1,1 juta kendaraan. Jumlah penumpang selama periode angkutan Idul Fitri 1446 Hijriah tersebut meningkat 10 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengatakan pentingnya disiplin waktu dalam memesan tiket dan check-in di pelabuhan. Dia menyebut, berdasarkan data angkutan mudik tahun lalu, ada banyak pemudik yang membeli tiket kapal feri mendekati keberangkatan, sehingga menimbulkan kepadatan di pelabuhan. “Berdasarkan pengalaman angkutan Lebaran tahun lalu, 82 persen pengguna jasa tidak melakukan check-in tepat waktu, dan 85-90 persen membeli tiket mendekati keberangkatan, yang berdampak pada kepadatan di pelabuhan,” kata Shelvy dalam keterangannya di Pelabuhan Merak, Banten, Kamis, 27 Februari 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Lantas, bagaimana cara membeli tiket kapal feri secara daring (online) untuk mudik Lebaran 2025?

Syarat Beli Tiket Kapal Feri untuk Mudik Lebaran 2025

Melansir ferizy.com, terdapat beberapa ketentuan yang harus dipenuhi calon penumpang dalam memesan tiket feri secara online, meliputi:

  • Fasilitas pemesanan tiket daring kapal penyeberangan hanya berlaku untuk layanan lintas penyeberangan dan/atau ke pelabuhan yang tercantum dalam situs atau aplikasi Ferizy, termasuk ekosistem mitra Ferizy.
  • Reservasi tiket dapat dilakukan mulai H-60 keberangkatan hingga J-1 (satu jam) sebelum jadwal masuk pelabuhan. Dalam situasi tertentu, waktu pemesanan tiket dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti dinamika operasional dan pelayanan yang terjadi.
  • Jadwal keberangkatan dan nama kapal dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kondisi operasional, pelayanan, dan cuaca di pelabuhan.
  • Pemesan wajib mengisi nama lengkap, nomor ponsel, dan alamat surel (email). Apabila pengguna belum memiliki akun, maka harus melakukan registrasi terlebih dahulu.
  • Pemesan harus mengisi data seluruh penumpang (pejalan kaki dan penumpang dalam kendaraan), di antaranya titel, nama lengkap, jenis identitas, nomor identitas, usia, dan kabupaten/kota.
  • Apabila pemesan merupakan pengguna jasa kendaraan, maka mengisi data berupa jenis golongan, nomor polisi (nopol) atau pelat kendaraan, jenis kendaraan, dan jenis barang yang dibawa (khusus kendaraan barang).
  • Khusus kendaraan barang, pemesan tiket kapal feri harus mengisi data berupa jenis dan/atau golongan barang, kuantitas dan/atau berat barang, dan lain-lain.
  • Pengguna jasa wajib mengisi seluruh data sesuai dengan kartu identitas, seperti kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP), surat izin mengemudi (SIM), paspor, atau kartu keluarga (KK); surat tanda nomor kendaraan (STNK) dan/atau dokumen sah yang berkaitan lainnya.
  • Pembayaran dapat dilakukan melalui transfer bank, dompet digital (e-wallet), gerai ritel (Indomaret, Alfamart, dan lain-lain), dan sebagainya.
  • Batas waktu penyelesaian pembayaran adalah 30 menit atau mengikuti batas yang tertera di situs atau aplikasi Ferizy.

Cara Beli Tiket Kapal Feri untuk Mudik Lebaran 2025

Adapun langkah-langkah untuk membeli tiket kapal feri secara daring sebagai berikut:

  • Kunjungi ferizy.com atau unduh aplikasi Ferizy di Google Play Store maupun App Store.
  • Daftar dengan menggunakan alamat surel.
  • Pilih jadwal keberangkatan.
  • Isi data seluruh penumpang dan kendaraan sesuai kartu identitas.
  • Konfirmasi pesanan dan pastikan seluruh data benar.
  • Lakukan pembayaran.
  • Tiket elektronik akan dikirim ke surel atau WhatsApp.
  • Tunjukkan atau pindai kode QR tiket kapal feri pada saat masuk pelabuhan.

Pilihan editor: Alasan Pemerintah Bentuk Koperasi Desa Merah Putih, Budi Arie: 9.400 Desa Tidak Punya Lembaga Ekonomi

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus