Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Terpopuler: Update Gangguan Server PDN, Dampak Pelemahan Rupiah ke Biaya Pembangunan IKN

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Jumat, 21 Juni 2024, dimulai dari dampak gangguan server PDN Kominfo.

22 Juni 2024 | 06.00 WIB

Suasana Terminal 3 keberangkatan Internasional Bandara Soekarno-Hatta, pukul 14:56 WIB pada Jumat, 21 Juni 2024. Tempo/ Mochamad Firly Fajrian
Perbesar
Suasana Terminal 3 keberangkatan Internasional Bandara Soekarno-Hatta, pukul 14:56 WIB pada Jumat, 21 Juni 2024. Tempo/ Mochamad Firly Fajrian

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Jumat, 21 Juni 2024, dimulai dari dampak gangguan server PDN Kominfo.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Berikutnya ada berita tentang daftar startup Indonesia yang melakukan PHK massal dan anggaran program makan bergizi gratis Prabowo. Lalu ada berita tentang kenaikan harga MinyaKita dan dampak jebloknya rupiah terhadap biaya pembangunan IKN.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kelima berita itu terpantau paling banyak diakses oleh pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan lima berita trending tersebut.

1. Hari Kedua Gangguan Server PDN Kominfo, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta: Antrean Cek Imigrasi Lumayan Panjang

Sejumlah penumpang rute luar negeri di Bandara Soekarno-Hatta menjalani proses pemeriksaan imigrasi dengan cara manual. Mereka tidak bisa menggunakan autogate karena server down imbas gangguan Sistem Pusat Data Nasional Kominfo belum juga pulih.

"Tadi pas masuk layanan imigrasi lumayan panjang antreannya, tapi cukup cepat layanannya," ujar Labah Sitohang, salah seorang penumpang dari Qatar saat ditemui Tempo di Terminal 3 Internasional kedatangan Bandara Soekarno-Hatta, Jumat 21 Juni 2024. 

Ia membutuhkan waktu sekitar 10 menit untuk menembus antrean pemeriksaan paspor di counter Imigrasi. "Kalau buat saya waktu segitu gak masalah, masih normal," ujarnya. 

Simak lebih jauh tentang gangguan server PDN Kominfo di sini. 

2. 10 Startup Indonesia yang PHK Massal Karyawan sampai Juni 2024, Terbaru Tokopedia-TikTok Shop

Gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) masih dialami beberapa perusahaan besar di seluruh dunia, termasuk perusahaan rintisan berbasis teknologi (startup) di Indonesia. 

Fenomena pemberhentian massal pekerja sebagai bagian dari kondisi suram atau tech winter itu telah berlangsung sejak pandemi Covid-19, akibat kondisi ekonomi yang terus memburuk. 

Adapun deretan startup yang melakukan PHK besar-besaran di tanah air hingga Juni 2024 sebagai berikut. 

Simak lebih jauh tentang daftar startup Indonesia yang lakukan PHK massal di sini. 

3. Luhut soal Anggaran Program Makan Bergizi Gratis Prabowo: Bertahap, Mulai dari Rp 20 Triliun

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan angkat bicara soal anggaran program makan bergizi gratis yang dijanjikan presiden terpilih Prabowo Subianto. Luhut menyebut anggaran untuk program itu disalurkan secara bertahap, mulai dari Rp 20 triliun.

"Angka kita mulai mungkin dengan Rp 20 triliun, dan bertahap, sambil jalan," kata Luhut dalam acara bertajuk 'Supply Chain Dynamic in Critical Minerals Geopolitical' yang digelar di Jakarta, Kamis, 20 Juni 2024, seperti dikutip dari Antara.

Lewat program itu, Luhut berharap anak-anak Indonesia dapat menikmati makanan yang bergizi. Pasalnya, saat ini masih banyak anak di Indonesia yang tidak pernah memakan daging maupun telur.

Simak lebih jauh tentang program makan bergizi gratis Prabowo di sini. 

4. Zulhas Sebut Harga MinyaKita Bakal Naik Minggu Depan

Harga eceran tertinggi (HET) MinyaKita akan naik mulai minggu depan. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas mengonfirmasi langsung soal kenaikan itu.

“(Harga naik) Minggu depan,” kata Zulhas kepada awak media di Hotel Westin Surabaya, Kamis 20 Juni 2024.

Kendati demikian, Zulhas tak menjelaskan detail mengenai angka kenaikannya. Dia hanya menyebut bahwa kenaikan itu sedang didiskusikan.

Simak lebih jauh tentang rencana kenaikan harga MinyaKita di sini. 

5. Rupiah Jeblok, Biaya Pembangunan IKN Bisa Membengkak hingga Berapa?

Nilai tukar rupiah masih melemah di hadapan dolar AS belakangan ini. Hal tersebut pun ditengari bakal berimbas pada naiknya harga material, termasuk material untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara atau IKN. Lantas, bagaimana dampaknya terhadap pembiayaan proyek tersebut?

Pelaksana Tugas Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono tidak mengatakan secara gamblang bahwa anggaran pembangunan IKN akan membengkak gara-gara hal tersebut. Ia hanya menyebutkan bahwa hal tersebut bersifat situasional.

“Dulu pas pandemi juga membengkak,” kata Basuki ketika ditemui di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Jumat, 21 Juni 2024. “Situasional. Makanya, Bu Menkeu (Menteri Keuangan Sri Mulyani) selalu bilang bahwa instrumen kita APBN (anggaran pendapatan dan belanja negara).”

Simak lebih jauh tentang dampak pelemahan rupiah ke biaya pembangunan IKN di sini. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus