Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Gerai waralaba KFC Indonesia menggelar diskon 50 persen untuk pembelian lima potong ayam goreng. Dengan promo ini, pelanggan hanya membayar Rp 41 ribu untuk lima ayam dari yang semula dipatok Rp 84 ribu.
"KFC Indonesia mau traktir KFC Lovers dalam rangka ulang tahun ke-41 nih! Gak tanggung-tanggung, 5 potong ayam cuma setengah harga! Yuk serbu promo Half Price 5," tulis manajemen dalam akun Instagram resmi terverifikasi milik KFC, @kfcindonesia, Ahad, 18 Agustus 2020.
Dengan diskon ini, pelanggan hanya membayar Rp 41 ribu untuk lima ayam dari yang semula dipatok Rp 84 ribu. Adapun diskon berlaku selama tiga hari, yakni mulai 19 hingga 21 Oktober di hampir seluruh gerai KFC Indonesia.
Program promo tidak dapat dinikmati di gerai di Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan KFC Catering. Adapun manajemen menjelaskan, harga tersebut belum termasuk pajak dan dapat berbeda di tiap-tiap wilayah.
Selanjutnya, diskon ini juga bisa dinikmati untuk pembelian makan di tempat atau dine in, pesan antar, drive thru, hingga pembelian melalui aplikasi ojek online dan KFC Box. Namun demikian, pembelian take away akan dikenakan biaya tambahan.
Adapun Pizza Hut memberikan promo Regular Pan Pizza hanya dengan Rp 40, setiap pembelian Regular / Large Pizza dengan topping dan pinggiran apapun. Dalam keterangan di situs Pizza Hut, promo berlaku di seluruh restoran Pizza Hut di Indonesia selama periode 19 – 25 Oktober 2020. Pilihan Pizza Rp.40 adalah Regular Pan Meaty Pizza/ Tuna Melt / Deluxe Cheese.
FRANCISCA CHRISTY ROSANA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini