Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pneumonia merupakan kondisi dimana paru-paru mengalami infeksi. Penyakit pneumonia sangat berbahaya bagi kesehatan seseorang bahkan menyebabkan kematian. Pneumonia dapat terjadi sebab beberapa hal, salah satunya influenza.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Influenza alias flu yang kita anggap sebagai penyakit biasa dan bisa sembuh dengan sendirinya ternyat tidak sesederhana itu.
Dilansir dari CNA Lifestyle pneumonia dapat disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya flu. Konsultan Kedokteran di Departemen Kedokteran, Divisi Kedokteran Pernapasan dan Perawatan Kritis, Rumah Sakit Universitas Nasional, Dokter Valencia Lim menjelaskan bahwa flu dapat berkembang menjadi pneumonia melalui dua cara. Pertama, virus flu dapat berkembang dari saluran pernapasan bagian atas ke paru-paru, yang menyebabkan virus pneumonia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kedua, flu dapat berkembang menjadi pneumonia karena dapat menginfeksi saluran nafas. Selanjutnya kondisi tubuh akan semakin melemah. Menurunnya daya tahan tubuh membuatnya lebih rentan terinfeksi bakteri. seraya menambahkan bahwa infeksi bakteri sekunder tersebut dapat terjadi pada hingga 20 persen penderita influenza.
Dokter Andrew Fang, yang berasal dari keluarga Docter Anywhere juga menyampaikan bahwa hal yang membuat flu mudah berkembang menjadi pneumonia di antaranya ialah stres, kurang tidur, dan memiliki masalah kesehatan lainnya. Bagi orang dewasa yang relatif sehat flu tidak mudah berkembang jadi pneumonia. Virus flu juga akan membutuhkan waktu untuk berkembang menjadi pneumonia.
Dinukil dari Patkhins Lab ada beberapa sejumlah gejala yang menandai bahwa flu Anda telah berubah menjadi paru-paru. Jika sudah ada beberapa gejala yang muncul seperti dijelaskan berikut ini maka Anda harus segera meminta pertolongan ke pada pihak medis untuk mencari penanganan yang tepat.
1. Demam Tinggi Berkelanjutan
Gejala pertama yang muncul sebagai tanda bahwa flu Anda bukan kasus yang biasa ialah disertai dengan demam yang tak kunjung sembuh. Biasanya demam ini juga membuat suhu tubuh melonjak drastis. Jika demam sudah terjadi selama lebih dari tiga hari, maka dapat dicurigai sebagai tanda awal pneumonia.
2. Batuk yang Semakin Parah
Sering terjadi ketika mengalami flu mungkin juga akan disertai dengan batuk. Namun, batuk dengan nanah dan lendir yang banyak bukanlah gejala batuk biasa. Terlebih jika ketika batuk Anda juga merasakan nyeri di bagian dada. Pada kondisi ini biasanya ketika batuk Anda akan mengeluarkan dahak berwarna kuning, hijau atau bahkan disertai dengan bercak darah. Kondisi tersebut menjadi tanda-tanda pneumonia.
3. Sesak Napas
Sesak napas menjadi gejala yang sering terjadi pada penderita pneumonia. Pada flu gejala yang timbul biasanya hanya sebatas hambatan pernapasan ringan. Namun, apabila hambatan yang dirasakan sudah cukup mengganggu maka Anda dapat sesegera mungkin memeriksakan diri ke dokter.
4. Nyeri Dada
Kesulitan bernapas dan batuk-batuk dapat terjadi pada penderita flu. Namun, bedanya pada pasien pneumonia biasanya penderita juga akan merasakan nyeri dada.
5. Kelelahan
Pada saat flu mungkin kita akan merasakan tubuh yang melemah. Namun, kelelahan saat melakukan aktivitas paling sederhana sekalian bisa menandai gejala pneumonia.
6. Delirium dan Perubahan Pikiran
Selain dapat dilihat dari adanya gangguan pada kesehatan fisik, flu yang telah berkembang jadi pneumonia juga dapat dikenali dengan melihat adanya perubahan perilaku seseorang. Seseorang penderita pneumonia akan kehilangan kesadaran mental. Gejala tersebut biasanya sering terjadi pada pasien dewasa.
7. Hipoksemia: Kadar Oksigen Rendah
Kondisi dimana kadar oksigen rendah atau biasa disbut juga dengan hiposekmia dapat terjadi pada pasien penderita pneumonia. Pasien dengan pneumonia akan mengalami penurunan kadar oksigen dallam darah. Kondisi tersebut jyga dapat ditandai dengan sianosis atau kondisi dimana jari dan bibir berubah menjadi warna biru.
Itulah beberapa tanda-tanda influenza yang berkembang jadi Pneumonia. Flu tidak bisa diremehkan begitu saja. Meski terkadang dapat sembuh dengan sendirinya namun, tetap ingat ahwa flu juga memiliki potensi yang menyebabkan komplikasi, pneumonia salah satunya .