Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Setiap perempuan pasti ingin tampil cantik dari ujung rambut sampai kaki. Tapi ini akan sulit terealisasi jika ada varises yang muncul. Tentu saja varises akan mengurangi keindahan kakimu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Kamu tetap bisa menggunakan busana selutut dan tetap tampil dengan kaki yang indah melalui sedikit sentuhan makeup untuk menyamarkan varises. Penggunaan makeup di sini hampir sama seperti merias wajah, hanya dengan sedikit teknik yang berbeda. Berikut ini tahapan untuk menyamarkan varises dengan menggunakan makeup.
Langkah 1: Gunakan Tanning Lotion
Usapkan tanning lotion sebelum berpakaian agar tidak mengotori busana. Sebelum memakai lotion tanning, pilih warna yang paling dekat dengan kulitmu sehingga hasil akhirnya akan terlihat alami. Ambil beberapa tanning lotion di tangan dan oleskan pada kaki secara merata sampai terserap sempurna.
Ilustrasi kaki. Koraorganics.com
Langkah 2: Menerapkan body makeup
Setelah selesai dengan lotion tanning, gunakan foundation yang senada dengan warna kulit secara merata dengan spons makeup. Pastikan kamu tak hanya menutupi bagian kaki yang terkena varises saja, tapi juga area di sekitarnya dengan merata.
Langkah 3: Concealer
Jika varises belum juga tertutup dengan foundation, gunakan concealer tipis-tipis dan merata. Pilih concealer yang tahan air dan warnanya sedikit lebih terang dari warna kulit.
BOLDSKY