Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

25 Ribu Wisatawan Mancanegara Berkunjung ke Batam Selama Perayaan Imlek 2574

Pada hari biasa, kata Subki, jumlah pengunjung yang datang ke Batam biasanya hanya berkisar 1.000 sampai 2.000 orang saja.

27 Januari 2023 | 13.46 WIB

Beberapa warga melintas di bawah ribuan lampion di City Walk Batam, Foto Yogi Eka Sahputra
Perbesar
Beberapa warga melintas di bawah ribuan lampion di City Walk Batam, Foto Yogi Eka Sahputra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Batam - Liburan imlek 2023 mendatangkan puluhan ribu wisatawan mancanegara (wisman) ke Kota Batam. Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Batam, Kepulauan Riau mencatat sebanyak 25.596 wisman masuk ke Batam selama liburan Tahun Baru Imlek 2023.

Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara Saat Imlek

Kepala Imigrasi Kelas I Batam Subki Miuldi mengatakan, terjadi peningkatan jumlah kunjungan wisman saat libur Imlek mencapai 40-50 persen dibanding hari-hari biasa. “Peningkatan kunjungan wisman ke Kota Batam terjadi di pelabuhan internasional,” ujar Subki, Selasa, 24 Januari 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dia menjelaskan, pada Sabtu, 21 Januari 2023 jumlah kunjungan wisman mencapai 14.052 kunjungan. Pada Ahad, 22 Januari 2023 mencapai 7.594 kunjungan dan Senin, 23 Januari 2023 mencapai 3.950 kunjungan. Jika ditotal seluruhnya berjumlah 25.596 wisman yang berkunjung ke Batam. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Pada hari biasa, kata Subki, jumlah pengunjung yang datang ke Batam biasanya hanya berkisar 1.000 sampai 2.000 orang saja. “Kunjungan wisman ini didominasi dari negara Singapura, dan disusul Malaysia,” kata dia.

Salah satu penampilan band di acara China Town Imlek Festival di City Walk Batam. Foto Yogi Eka Sahputra.

Padatnya kunjungan wisatawan mancanegara ke Batam ini terlihat di setiap pelabuhan internasional yang ada di Batam. Seperti Pelabuhan Internasional Batam Centre, Pelabuhan Internasional Harbour Bay, Pelabuhan Internasional Sekupang, dan Pelabuhan Internasional Nongsa Pura.

Petugas Imigrasi di Batam Ditambah

Dengan adanya kenaikan itu, Imigrasi Batam telah memberikan perlakuan khusus seperti pengetatan pengecekan dokumen hingga penambahan petugas di setiap pelabuhan. "Biasanya sekitar seribuan penumpang per hari. Sekarang kita tambah anggota di setiap pelabuhan," ujarnya.

Batam menjadi salah satu pusat perayaan imlek terbesar di Kepulauan Riau. Beberapa titik menyelenggarakan kegiatan festival. Salah satunya China Town Imlek Festival Batam di Nagoya Citywalk. Ribuan warga memadati lokasi ini pada hari puncak perayaan Imlek. Di kawasan ini juga terdapat 1000 lampion yang menjadi spot berfoto ria masyarakat yang berkunjung. Juga terdampat beberapa penampilan, terutama penampilan barongsai.

YOGI EKA SAHPUTRA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus