Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Ingin melancong ke Banyuwangi pada Februari ini? Kebetulan,
pemerintah kabupaten setempat telah meluncurkan 77 agenda wisata Banyuwangi sepanjang 2018. Peluncuran itu dilakukan di gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat, Rabu, 1 Februari 2018.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dari daftar rentetan agenda tersebut, tercatat, selama Februari, Banyuwangi bakal menggelar delapan acara. Berikut ini riciannya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
- 5 Februari: Festival Jeding Rijig atau Toilet Bersih
- 5 Februari: Festival Sedekah Oksigen
- 9-13 Februari: Festival tahu dan tempe
- 10 Februari: Festival Anak Berkebutuhan Khusus
- 10-11 Februari: Lider Adventure Festival atau Festival Susur Sungai
- 17 Februari: Festival Angklung Caruk
- 24 Februari: Drumband Ethnic Festival
- 24 Februari: Banyuwangi Culture Everyday
Delapan agenda tersebut telah lolos kurasi dan dianggap mampu mendongkrak kunjungan wisatawan asing atau wisman selama 2018. "Target kunjungan wisman tahun ini lebih dari 100 ribu," ucap Bupati Banyuwangi Azwar Anas saat ditemui di Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat, Rabu siang.
Sejumlah agenda yang digelar Banyuwangi telah mendorong kabupaten ini ditetapkan sebagai destinasi prioritas yang dipasarkan Kemenpar melalui branding Wonderful Indonesia.
Wisatawan dapat mengakses informasi mengenai jadwal festival melalui aplikais Bfest. Aplikasi ini dapat diunduh melalui PlayStore. Di dalamnya terdapat jadwal beserta deskripsi tempat pelaksanaannyang komplet.