Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Aktris, presenter, dan kini pengusaha, Felicya Angelista melahirkan anak keduanya. Bayi perempuan itu lahir pada Selasa, 20 Desember 2022 pukul 8.23 WIB melalui operasi caesar. Felicya dan suaminya, Caesar Hito sudah lama mempersiapkan nama indah untuk putri keduanya ini bernama Zefanya Graneth Emmanuela.
Kado Natal untuk Felicya Angelista
"Dia menjadi kado Natal terindah untukku, @hitocaesar dan @graziellabible," tulis Felicya dan Caesar Hito dalam video di halaman Instagram keduanya, satu jam lalu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bos produk perawatan kulit, Scarlett ini mengungkapkan rasa haru dan cinta kasihnya lantaran putri yang dikandungnya selama sembilan bulan itu lahir ke dunia dengan selamat. "Terima kasih Tuhan Yesus sudah mengirimkan 1 lagi malaikat kecil di keluarga kami. Ga henti-hentinya mengucap syukur buat berkat kasih karunia yang Tuhan beri, biar kami bisa menjadi keluarga pembawa sukacita damai sejahtera dan jadi berkat dimanapun kami berada," tulis Felicya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Simak: Demi Keselamatan, Felicya Angelista Ubah Lokasi dan Batasi Meet and Greet Song Joong Ki
Felicya Angelista Rekam Aktivitas Sebelum Jadi Ibu Anak 2
Sehari sebelum melahirkan, Felicya membuat unggahan foto dan video yang merekam aktivitas terakhirnya sebagai ibu beranak satu. Ia menggendong putri sulungnya, Graziella Bible Emmanuela. Ia juga merekam saat Hito menjadi suami siaga yang memberikan dukungan penuh kepada istrinya dengan terus memijat, menyemangati, dan mendoakan.