Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Big Hit Entertainment, agensi yang menaungi BTS akan menindak warganet yang berkomentar jahat terhadap grup yang beranggotakan Jin, Suga, J-Hope, RM, Jimin, V, dan Jungkook itu. Hal tersebut disampaikan melalui surat tertulis.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Ini adalah Big Hit Entertainment. Agensi kami secara teratur mengambil tindakan hukum terhadap fitnah jahat, penyebaran desas-desus palsu, pelecehan seksual, dan serangan pribadi terkait BTS. Kami ingin memberi tahu Anda tentang kemajuan yang kami buat dalam hal ini," tulis mereka dikutip dari Soompi pada Senin, 30 Maret 2020.
Sebelumnya Big Hit Entertainment mengumumkan bahwa mereka telah mengirimkan bukti-bukti yang telah dikumpulkan dari para penggemarnya dan juga dari pantauan agen investigasi dipercaya. "Kami telah mengamankan identitas sejumlah tersangka dan beberapa telah didenda, sementara tersangka lainnya sedang diselidiki," tulis mereka.
Walaupun sulit untuk mengungkapkan proses penyelidikan secara rinci, Big Hit Entertainment mengatakah bahwa akan memberikan hukuman kepada siapa pun yang terlibat. "Ada kasus di mana tersangka menunjuk pengacara untuk meminta maaf dan meminta untuk datang ke penyelesaian, tetapi kami tidak akan membuat penyelesaian atau memberikan keringanan hukuman dalam keadaan apa pun," tulis mereka.
Big Hit Entertainment yang menegaskan akan selalu melindungi grup K-Pop itu juga mengajukan keluhan baru yang didapat pada tahun ini. "Kami telah mengajukan keluhan tambahan terhadap mereka yang terus melakukan tindakan jahat terlepas dari tindakan hukum kami sebelumnya," tulis mereka.
Ini bukan menjadi yang terakhir, Big Hit Entertainment memastikan akan selalu mengambil tindakan hukum secara rutin sesuai dengan permintaan dari para penggemar dan mereka juga secara mandiri tetap akan memantau hal tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Mulai tahun ini, kami berencana untuk melindungi artis kami dengan lebih ketat dengan mengurangi waktu siklus respons hukum melalui prosedur internal yang telah kami buat. Silakan kirim laporan ke akun legal Big Hit Entertainment ([email protected])," tulis mereka.
MARVELA