Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Adik Arifin Ilham, Noor Komariah Ilham mengutarakan rencana merilis sebuah lagu untuk mengenang sosok sang kakak. Menurutnya lagu tersebut ia buat pada hari Sabtu, 25 Mei 2019 dalm waktu singkat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Saya buat kemarin dengan waktu hanya 10 menit," ujar Kokom lewat pesan pendeknya kepada Tempo, Ahad 26 Mei 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Lagu berjudul Rajawali Zikir ini rencananya akan dinyanyikan oleh Faza Hudan. Menurut Kokom, Faza merupakan salah satu mualaf yang sempat dibimbing Arifin Ilham untuk memeluk agama Islam.
Tak menunggu waktu lama, lagu ininpun akan segera dibuat video klipnya pada Senin esok, 27 Mei 2019 di Pesantren Az Zikra, Gunung Sindur.
Arifin Ilham meninggal pada Rabu, 22 Mei 2019 di Penang, Malaysia. Prosesi pemakaman Arifin Ilham digelar Kamis malam, 23 Mei di Pondok Pesantren Az-Zikra, Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, setelah dua kali disalatkan. Ribuan orang turut mengantarkan Ustadz Arifin Ilham ke peristirahan terakhirnya.