Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Musisi, Reza Arap dan tunangannya, Wendy Walters melangsungkan pernikahannya di Bali pada Ahad, 21 Februari 2021. Pernikahan yang digelar dengan agama Buddha itu berlangsung amat meriah dan dihadiri oleh dua rekan Arap di Weird Genius, yakni Eka Gustiwana dan Gerald Liu, serta sahabat-sahabat mereka sesama influencer seperti Edho Zell, Keanu Angelo, Gading Marten, dan Uus.
Edho Zell, sahabat Arap sejak membentuk Happy Holiday Indonesia, merekam bagian-bagian penting dari pernikahan itu dan diunggah di Instagram Storynya, Ahad, 21 Februari. "Kita mau ke kawinannya Reza Arap," kata Edho dalam vlog yang dibuatnya sebelum menunggang vespa ke tempat pernikahan sahabatnya itu.
Edho juga menunjukkan dialah orang pertama yang memasukkan amplop di gerbang perhelatan yang digelar outdoor itu. Foto-foto Arap dan Wendy ada di beberapa titik.
Baca juga: Saat Rayakan Hari Valentine, Reza Arap Kenalkan Wendy Walters Sebagai Istrinya
Suasana pernikahan Reza Arap dan Wendy Walters. Instagram
Terlihat Wendy Walters mendekati altar yang ditunggu Arap. Ia terlihat amat anggun dengan gaun putih dengan ekor menyapu lantai. Terlihat matanya menangis haru akhirnya akan sah menjadi istri Arap.
"Saudara Reza Oktavian apakah bersedia untuk menerima Wendy Walters sebagai istri yang sah menurut agama Buddha," tanya bhiksu yang menikahkan keduanya. Pertanyaan serupa diajukan kepada Wendy.
Saat membuat video bertiga, Edho menggoda Arap. "Welcome to the club, brother." Arap bertanya, "Apa sih rasanya menikah," katanya sambil tertawa.
Baca juga: Reza Arap - Wendy Walters Gelar Upacara Sangjitan, Lelah Jelaskan Bukan Menikah
Pada malam harinya, Arap menggelar resepsi pernikahan. Kali ini, Arap mengenakan jas merah marun, adapun Wendy memakai gaun merah jambu. Wendy mempersembahkan dansa yang menggoda suaminya.
Saat foto bertiga, Edho Zell menuliskan harapannya. "@wendywalters jaga @ybrap ya! Dia mungkin selalu terlihat tangguh dan kuat tapi dia sebenarnya sangat halus di dalam. Jangan menyerah padanya." Kepada Arap, Edho menuliskan pesannya. "Lay, kamu mungkin tidak tahu ini, tapi namamu selalu ada dalam doaku. Tuhan memberikanmu istri yang cantik, lindungi dia dan cintai dia seperti dia merupakan bagian dari tubuhmu."
Reza Arap merayakan Hari Valentine dengan Wendy Walters. Foto: IG Reza Arap.
Arief Muhammad yang tak bisa hadir lantaran istrinya, Tiara Pangestika sedang menjalani isolasi mandiri setelah dinyatakan positif Covid-19 mengunggah foto-foto pernikahan Arap dan Wendy. Ia menjelaskan, pernikahan itu sebenarnya hendak digelar bulan lalu tapi pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Jawa Bali.
"Arap..Wendy...bulan lalu bela-belain ke Bali sekeluarga buat datang ke wedding kalian, tapi ternyata batal karena PSBB dadakan Sekarang kondisinya lagi nggak pas, Tipang juga mesti isoman. Maaf banget harus absen. Lo tahulah ya Rap, sesayang apa gue sama lo (walaupun adang benci juga). Happy wedding Rap, Wen...bahagia selalu kalian berdua. Mampus lo Rap, game over. Game over, Rap...Game over," tulisnya dengan jenaka di akun Instagram, Ahad tengah malam, 21 Februari 2021.
Saat merayakan Hari Valentine lalu, Reza Arap sudah menyebut Wendy Walters sebagai istrinya. "Selamat Hari Valentine pertama kita, istriku tercinta, Wendy," tulisnya dalam Bahasa Inggris, Ahad, 14 Februari 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini