Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Kematian Sulli atau Choi Jin-ri pada Senin, 14 Oktober 2019 menggemparkan dunia hiburan Korea. Bekas anggota grup f(x) besutan SM Entertainment ini ditemukan manajernya di lantai 2 apartemennya, di kawasan Seongnam, Korea Selatan. Sulli diduga depresi karena kerap mendapat hujatan di media sosial.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tidak hanya Sulli, beberapa bintang Korea Selatan juga mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri akibat depresi. Sebagian depresi itu disebabkan hujatan di media sosial.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Choi Jin-sil
Choi Jin-sil merupakan bintang film dan drama televisi. Kematiannya mengejutkan publik karena sosoknya merupakan salah satu aktris papan atas. Aktris berusia 39 tahun ini diduga bunuh diri di kamar mandi akibat aksi cyber bullying. Netizen menuduh Choi sebagai penyebab sahabatnya, Ahn Jae-hwan bunuh diri.
Jang Ja Yeon
Jang Ja-yeon mulai dikenal saat berperan dalam drama Korea Boys Before Flowers pada 2009. Dia memerankan wanita antagonis bernama Sunny. Dia meninggal pada usia 29 tahun. Tahun 2009 dia dinyatakan meninggal akibat bunuh diri di kamarnya, namun pada 2018 diketahui bahwa sebelum meninggal dia sempat depresi karena menjadi korban pelecehan oleh 31 pria dari dunia hiburan.
Woo Seung-yoon
Woo Seung-yoon adalah model dan aktris. Dia ditemukan meninggal akibat bunuh diri pada 27 April 2009 oleh teman sekamarnya. Dia menderita depresi berkepanjangan karena berulang kali gagal lolos dalam audisi. Sebelum meninggal dunia, dia sempat menjalani perawatan dan sempat mengirimkan pesan permintaan maaf kepada saudara perempuannya.
Park Yong-ha
Park Yong-ha terkenal di awal era 2000-an berkat aktingnya dalam drama Winter Sonata. Sayangnya, dia memutuskan mengakhiri hidupnya pada 2010 dengan menggantung dirinya menggunakan charger handycam. Aktor berusia 32 tahun ini menderita stres karena tuntutan karier dan memikirkan sang ayah yang tengah menderita penyakit kanker.
Ahn Sojin
Ahn Sojin merupakan penyanyi yang menjadi salah satu kontestan dari program KARA Project. Dia meninggal pada 24 Februari 2015 diusia 22 tahun. Dia melompat dari lantai 10 gedung apartemennya di Distrik Daedeok, Korea Selatan. Dia diduga mengalami depresi akibat kontraknya dengan agensi yang menaunginya, DSP Media berakhir satu bulan sebelum dia meninggal.
Kim Jonghyun
Kim Jong-hyun merupakan vokalis utama boyband K-pop terkenal SHINee. Dia diduga bunuh diri pada 18 Desember 2017 di sebuah kamar sewaan di Seoul selatan. Dia ditemukan saat kakak perempuannya menghubungi polisi setelah menerima sms dari Jonghyun yang bertuliskan "selamat tinggal untuk yang terakhir kali". Diduga dia mengalami depresi akibat tekanan berat dan menganggap kemampuan bermusiknya semakin berkurang seiring bertambahnya usia. Dia juga mengalami gangguan tidur yang menyebabkan dirinya tidak dapat tidur tanpa mengonsumsi obat tidur.
MARVELA