Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Rusia Vladimir Putin minta maaf pada mantan Kanselir Jerman Angela Merkel karena mengajak anjingnya dalam rapat dengan Merkel 17 tahun silam. Putin menjelaskan tidak bermaksud membuat Merkel merasa tidak nyaman dengan kehadiran anjingnya tersebut.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Hewan peliharaan Putin dinamai Koni yang merupakan jenis anjing Labrador. Koni muncul saat Putin dan Merkel rapat di Sochi, Rusia pada 2007. Merkel diketahui takut dengan anjing karena pernah punya pengalaman digigit anjing pada 1995. Walhasil, Merkel merasa gelisah oleh kehadiran anjing peliharaan Putin di ruangan saat mereka rapat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Putin sepertinya ingin membuat pernyataan, bahkan dengan bantuan Koni jika diperlukan,” tulis Merkel dalam bukunya yang baru diluncurkan berjudul ‘Freedom’.
Dalam buku itu Mercel menulis dia dan Putin berpose duduk untuk pengambilan foto dan gambar oleh kameramen pada tahap awal pertemuan keduanya. Ketika itu, Merkel berusaha mengabaikan Koni meskipun anjing itu berada disampingnya. Merkel lalu melihat ekspresi wajah Putin yang tampak ‘menikmati’ situasi ini.
“Apakah dia (Putin) hanya ingin melihat reaksi orang yang kesusahan ? apakah itu untuk sedikit memamerkan kekuasaan? Saya hanya berkata dalam hati, tetap tenang, konsentrasi pada sesi foto. Ini semua akan selesai,” kata Merkel dalam bukunya.
Sebelumnya dalam wawancara dengan tabloid Jerman Bild pada 2016, Putin menegaskan dia sudah minta maaf pada Merkel atas kejadian ini. Ketika ditanya lagi soal insiden ini dalam kunjungan kerjanya ke Kazakhstan pada Kamis, 28 November 2024, Putin mengulangi lagi kalau dia tak tahu Merkel takut dengan anjing sebelum rapat pada 2007 itu.
“Kalau saja saya tahu, saya tidak akan melakukan hal itu,” kata Putin.
Menurutnya, dia mengizinkan Koni masuk ke ruang rapat untuk menciptakan suasana santai dan menyenangkan. Putin pernah tinggal di Jerman dan saat itu dia belajar kalau warga Jerman punya perilaku positif terhadap hewan peliharaan.
“Saya fikir dia akan menikmati suasana. Saya kemudian mendapat informasi kalau dia takut dengan anjing. Saya segera minta maaf segera setelah saya tahu,” kata Putin.
Sumber: RT.com
Pilihan editor:Tak Tahan dengan Sanksi, Unilever Keluar dari Rusia
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini