Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ringkasan Berita
Suap hakim dalam peradilan korupsi minyak goreng makin terbuka dan terang-terangan.
Korupsi minyak goreng hendak ditutup dengan korupsi lain.
Indonesia benar-benar darurat korupsi.
PENETAPAN Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Muhammad Arif Nuryanta sebagai tersangka korupsi kembali menampar keras wajah peradilan kita. Arif diduga menerima suap Rp 60 miliar dari pengacara tiga korporasi sawit besar yang terseret dugaan korupsi ekspor crude palm oil: Wilmar Group, Permata Hijau Group, dan Musim Mas Group.