Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi berpotensi hujan, sebagian disertai petir, 19 April 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Berdasarkan situs resmi bmkg.go.id dan Instagram resmi BMKG, intensitas hujan hari ini kemungkinan ringan, namun sejumlah wilayah disertai petir. Apabila tidak hujan, cuacanya dominan berawan tebal.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Hujan ringan berpotensi turun di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Utara pada pukul 16.00 hingga 19.00 WIB. Kepulauan Seribu hujan disertai petir pada pukul 07.00 dan 19.00 WIB.
Secara keseluruhan, suhu di wilayah Provinsi Daerah Khusus Jakarta diperkirakan berkisar antara 24-31 derajat celsius. Kecepatan angin antara 1-17 kilometer per jam.
Di wilayah Jawa Barat, yaitu Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi, berpotensi hujan ringan pada pukul 16.00 hingga 19.00 WIB. Di Kabupaten Bogor, Kota Bogor, dan Kota Depok kemungkinan hujan ringan dan diserta petir pada pukul 13.00 hingga 16.00 WIB. Di wilayah Kabupaten Bogor hujan berlanjut hingga pukul 19.00 WIB.
Suhu di Kabupaten Bogor antara 20-32 derajat celsius, sedangkan di wilayah lain berkisar antara 22-32 derajat celsius. Kecepatan angin antara 5-10 kilometer per jam.
Di wilayah Banten, yaitu Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Tangerang Selatan, diperkirakan dominan berawan. Suhu diperkirakan berkisar antara 24-25 derajat celsius dengan kelembapan udara antara 90-96 persen.