Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Detik-detik Sean Gelael Terluka di Sirkuit F2 Catalunya Spanyol

Dokter melihat ada retak di tulang belakang Sean Gelael. Retak itulah yang membuat Sean kesakitan setiap kali bernapas di tengah balapan F2.

16 Agustus 2020 | 10.11 WIB

Sean Gelael, F2 Styrian, 10 Juli 2020. (FOTO: Dutch Photo Agency via DAMS Racing)
Perbesar
Sean Gelael, F2 Styrian, 10 Juli 2020. (FOTO: Dutch Photo Agency via DAMS Racing)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pebalap Indonesia Sean Gelael mengalami retak tulang dalam insiden ketika balapan Feature F2 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, pada Sabtu, 15 Agustus 2020.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sean Gelael, pebalap tim DAMS yang didukung Pertamina, BNI, dan Jagonya Ayam KFC Indonesia, pun terpaksa absen balapan Sprint F2 di Catalunya, hari ini, Minggu, 16 Agustus 2020.

Bagaimana ceritanya putra pengusaha Ricardo Gelael tersebut sampai terluka?

Dilaskan dalam situs pribadi Sean Gelael, menjelang Race 1 berakhir pada Sabtu kemarin, mobilnya berhenti hanya dua tikungan menjelang finis akibat cedera.

Sean bahkan tak mampu keluar sendiri dari mobilnya, sampai mendapat bantuan tim medis Sirkuit Catalunya.

Setelah dicek di Medical Centre untuk memastikan tak ada masalah besar yang menimpanya, Sean Gelael dibawa ke Hospital General Catalunya.

Sekujur tubuh Sean diperiksa menggunakan Sinar-X dan MRI. Dokter melihat ada retak di tulang belakang pebalap Sean Gelael. Retak itulah yang membuat Sean kesakitan setiap kali bernapas.

Sebelumnya, di Lap 25 balapan F2 di Catalunya pada Sabtu lalu Sean juga terlibat insiden dengan mobil Giuliano Alesi. Namun itu tidak menyebabkan benturan besar yang mengganggu fisik pebalap.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus