Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Klasemen MotoGP 2025 setelah Marc Marquez dan Alex Marquez Lanjutkan Dominasi di GP Argentina

Marquez bersaudara, Marc Marquez dan Alex Marquez, menyapu bersih kemenangan dan runner-up di empat balapan MotoGP 2025.

17 Maret 2025 | 04.02 WIB

Marc Marquez. (Foto: dok. Pribadi)
Perbesar
Marc Marquez. (Foto: dok. Pribadi)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Marquez bersaudara, pembalap Ducati Marc Marquez dan pembalap Gresini Racing Alex Marquez, terus mendominasi balapan MotoGP 2025. Keduanya menempati posisi dua ebsar klasemen sementara.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Marc Marquez menyapu bersih GP Argentina 2025 yang berlangsung di Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, Senin dinihari WIB, 17 Maret. Ia menjadi juara dalam balapan utama, sekaligus melengkapi keberhasilan di babak kualifikasi dan sprint race.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Dengan hasil tersebut membuat pembalap asal Spanyol tersebut juga telah mengemas dua kemenangan usai mengawali debut bersama Ducati dengan menyabet gelar di MotoGP Thailand. Kemenangan ini sekaligus membuat Marc Marquez kini berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara usai mengoleksi total 74 poin.

Kondisi tidak jauh berbeda dialami sang adik, Alex Marquez yang mengawali musim ini begitu menakjubkan bersama dengan Gresini. Alex tercatat empat kali berturut-turut mengamankan podium dengan menempati urutan kedua, atau selalu di belakang Marc Marquez dalam dua seri terakhir yaitu GP Thailand dan Argentina.

Hasil tersebut membuat Alex kini menempati urutan kedua klasemen sementara dengan meraih total 58 poin. Peringkat ketiga ditempati oleh rekan setim Marc yakni Francesco "Pecco" Bagnaia yang memperoleh total 43 poin dari dua seri.

Pecco harus puas menempati urutan ketiga usai menjalani GP Argentina dengan berat dan finis di urutan keempat usai terkena manuver dari pembalap Pertamina Enduro VR46 Franco Morbidelli.

Membayangi Pecco yakni Franco Morbidelli yang menempati urutan keempat di klasemen sementara dengan mengumpulkan total 37 poin. Pembalap asal Italia tersebut meraih podium perdana dalam kurun waktu empat tahun terakhir dengan menempati posisi ketiga dalam balapan utama di Argentina.

Urutan kelima saat ini ditempati rookie sekaligus pembalap Trackhouse MotoGP Team Ai Ogura yang tampil mengejutkan dengan koleksi 25 poin. Torehan dari pembalap Jepang tersebut juga disamai oleh pembalap Honda LCR Johan Zarco dengan sama-sama mengamankan 25 poin.

Jadwal MotoGP selanjutnya akan berlangsung di grand prix Amerika mulai 28-31 Maret.

Klasemen MotoGP 2025

No PembalapMain Poin 
1Marc MarquezDucati74
2Alex MarquezDucati58
3Francesco BagnaiaDucati43
4Franco MorbidelliDucati37
5Ai OguraAprilia25
6Johann ZarcoHonda25
7Fabio Di Giannantonio  Ducati22
8Brad BinderKTM19
9Marco BezzecchiAprilia14
10Pedro AcostaKTM12
11Joan MirHonda9
12Luca MariniHonda9
13Enea BastianiniKTM7
14Jack MillerYamaha  7
15Fabio QuartararoYamaha5
16Alex RinsYamaha4
17Maverick ViñalesKTM3
18Fermin AldeguerDucati3
19Miguel OliveiraYamaha2
20Raul FernandezAprilia0
21Somkiat ChantraHonda0
22Lorenzo SavadoriAprilia0

.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus