Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Mobil

Interior Volkswagen ID.BUZZ Terbaru Bocor Menjelang Peluncuran

Volkswagen ID.BUZZ akan diluncurkan pada 9 Maret 2022. Interior didominasi warna abu-abu terang dengan kombinasi warna merah bata dan oranye.

30 Januari 2022 | 11.57 WIB

Interior Volkswagen ID.BUZZ. (VW ID Talk via carscoops)
Perbesar
Interior Volkswagen ID.BUZZ. (VW ID Talk via carscoops)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Minibus listrik Volkswagen ID.BUZZ merupakan salah satu model mobil listrik baru yang ditunggu-tunggu peluncurannya tahun ini. Secara desain, model ini mengingatkan akan VW Kombi yang populer di era 1970-1980an di Indonesia. Basisnya masih sama, minibus. Hanya saja, model listrik ini benar-benar tampil dengan platform baru yang seluruhnya modern.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Menjelang peluncurannya yang dijadwalkan pada 9 Maret 2022, foto-foto interior VW Kombi listrik ini bocor di internet. Menurut carscoops.com, foto-foto itu diambil dari forum VW ID Talk. Di forum ini disebut bawah anggota memiliki akses khusus untuk melihat mobil-mobil VW yang akan diluncurkan. Meskipun belum mendapatkan konfirmasi resmi dari VW, tetapi setidaknya foto-foto tersebut dapat memberikan gambaran tentang interior ID.BUZZ.

Interior Volkswagen ID.BUZZ. (VW ID Talk via Carscoops)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Foto yang bocor itu memperlihatkan banyak bagian dari interior ID.BUZZ. Mulai dari bagian depan, instrument cluster, sistem infotainment, dan pedal play/pause (yaitu, pedal gas dan rem). Bagian jok juga terlihat mencolok dengan kombinasi warna abu-abu terang dan merah bata.

Warna ini terlihat kontras dengan sisipan warna orange pada list pintu. Pada sisi luar jok pengemudi, terlihat tombol pengaturan secara elektronik. Kemudian, pada lingkar kemudi atau setir juga menggunakan warna abu-abu terang dan hitam di bagian tengahnya.

Bagian dashboard dengan desain modern merupakan salah satu yang paling menarik untuk dilihat. ID.BUZZ memiliki layar monitor berukuan besar di bagian tengah, lalu meter cluster digital dengan layout yang juga sedap dipandang mata.

Interior Volkswagen ID.BUZZ tampak dari belakang. (VW ID Talk via carscoops)

Van listrik ini mempertahankan desain kursi dengan daya muat banyak. Memiliki tiga baris kursi. Kursi baris kedua dan ketika bisa dilipat rata. Kursi baris kedua memiliki konfigurasi 60:40 yang dapat dilipat sebagian maupun seluruhnya untuk memberikan ruang bagasi lebih lapang. Konfigurasi ini juga membuat VW ID.BUZZ memiliki ruang bagasi lebih luas di bagian belakang.

Hanya saja, belum banyak informasi detail mengenai Volkswagen ID.BUZZ atau VW Kombi listrik masa depan ini. Menarik ditunggu kejutan yang akan dihadirkan pada 9 Maret 2022.

Baca juga: Van Listrik Volkswagen ID.Buzz Rilis 9 Maret 2022, Begini Bocorannya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus