Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran sebagai Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Mabes Polri. Fadil menggantikan posisi Komjen Arief Sulsityanto yang akan segera pensiun.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Penunjukkan Fadil sebagai Kabaharkam Mabes Polri ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/713/III/KEP yang dikeluarkan pada 27 Maret 2023. Posisi Kapolda Metro Jaya kini diisi oleh Irjen Karyoto yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, Fadil Imran tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 4.250.777.533. Harta tersebut terakhir kali dilaporkan pada 26 November 2020.
Total harta kekayaan Fadil Imran terdiri dari harta atas tanah dan bangunan senilai Rp 2,456 miliar, serta harta atas alat transportasi dan mesin Rp 300 juta. Lalu ada juga kas dan setara kas sebesar Rp 1.494.777.533.
Memiliki harta lebih dari Rp 4 miliar, ternyata Fadil hanya memiliki satu koleksi mobil yang mengisi garasi rumahnya. Koleksi mobil tersebut adalah Toyota Innova Venturer tahun 2019 senilai Rp 300 juta yang dimilikinya dengan hasil sendiri.
Sekedar informasi tambahan, Toyota Innova Venturer menghadirkan dua pilihan mesin, yakni 2.0 liter bensin dan 2.4 liter diesel. Namun LHKPN sendiri tidak menjelaskan secara detail model mana yang dimiliki Fadil.
Pada tipe mesin bensin, Kijang Innova Venturer menggunakan mesin 1 TR-FE Dual VVT-i. Sedangkan pada model diesel dibekali dengan mesin 2GD-FTV. Mesin tersebut diklaim mampu mengeluarkan tenaga sebesar 139 ps dan torsi puncak 18,7 Kgm.
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto