Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Mobil

Motor Baru BMW R12 Rilis di IIMS 2024, Harga Tembus Rp 775 Jutaan

BMW Motorrad Indonesia merilis R12 dalam ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS 2024) yang dibanderol mulai Rp 775 jutaan.

20 Februari 2024 | 20.23 WIB

BMW R12 di IIMS 2024. Jakarta, 20 Februari 2024. TEMPO/Erwan Hartawan
Perbesar
BMW R12 di IIMS 2024. Jakarta, 20 Februari 2024. TEMPO/Erwan Hartawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - BMW Motorrad Indonesia melalui PT Layur Astiti Bumi Kencana merilis BMW R12 motor classic cruiser dalam ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS 2024). Motor ini didesain untuk memastikan motor tersebut sangat mudah dipersonalisasi sesuai dengan selera pemiliknya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"BMW R12 memadukan selera klasik dengan passion akan teknologi yang canggih, sangat cocok untuk rider progressif yang ingin tampil straight forward dan simple," ucap Davy Tuilan, COO BMW Motorrad Indonesia di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa, 20 Februari 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sebagai informasi, pengendaraan R12 diklaim memberikan pengalaman dengan fitur-fitur seperti Gear Shift Assistant, dimana mesin boxer berpendingin udara/oli hadir dengan Gearshift Assistant Pro fitur yang memungkinkan perpindahan gigi tanpa kopling sehingga perpindahan gigi menjadi instan dan mulus.

Selain itu, fitur Hill Start Control yang merupakan teknologi fitur keselamatan seperti Hill Start Control pro dengan teknologi terkini yang membantu pengendara ketika berkendara di jalur menanjak atau menurun. Fitur ini akan akan menahan kendaraan pada saat di posisi menanjak atau turun dengan cara menarik tuas rem pada sepeda motor dan menahannya sekitar 5 detik.

Untuk fitur keamanan, BMW R12 telah dilengkapi dengan fitur keselamatan ABS Pro, fitur ABS (Antilock Brake System) Pro dilengkapi dengan Cornering ABS dan Part Integral ABS.

BMW R12 menawarkan dua varian warna yakni Blackstorm Metallic dan Adventurin Red dengan harga Rp 775.900.000 untuk OTR Jakarta.

Pilihan Editor: BMW Group Kenalkan Tiga Mobil Baru di IIMS 2024

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus