Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Firmanzah, Rektor Universitas Paramadina yang Pernah Jadi Dekan FE UI Termuda

Rektor Universitas Paramadina Firmanzah meninggal di usia 44 tahun, pada Sabtu, 6 Februari 2021. Dikenal pribadi yang cerdas dan santun.

6 Februari 2021 | 11.03 WIB

Firmanzah, Rektor Paramadina. Paramadina.ac.id
Perbesar
Firmanzah, Rektor Paramadina. Paramadina.ac.id

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Rektor Universitas Paramadina Firmanzah meninggal di usia 44 tahun, pada Sabtu, 6 Februari 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Prof Fiz, sapaan akrabnya, dikenal oleh koleganya di Universitas Indonesia, Rizal Halim, sebagai sosok yang cerdas, santun, rendah hati, dan kaya wawasan. "Beliau guru sekaligus sahabat baik dalam keadaan suka maupun duka," kata Rizal kepada Tempo, Sabtu, 6 Februari 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pria yang lahir di Surabaya ini merupakan anak ke-8 dari sembilan bersaudara. Terlahir dari keluarga sederhana, ia diberi kebebasan oleh orang tuanya dalam menentukan cara belajar.

Pada 1998, Fiz lulus sebagai sarjana dari Fakultas Ekonomi UI. Ia kemudian bekerja sebagai analis pasar di sebuah perusahaan asuransi dan menjadi dosen UI. Pria yang lahir pada 7 Juli 1976 itu meneruskan studi ke Universitas Lille Pranvis dan mendalami bidang strategi organisasi dan manajemen.

Fiz juga menyelesaikan studi tingkat doktoralnya di bidang manajemen internasional dan strategis di Universitas Pau and Pays De l’Adour, dan selesai pada 2005.

Nama Fiz mulai dikenal setelah menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia periode 2009-2013 di usia 32 tahun. Ia mengukir sejarah di almamaternya sebagai dekan termuda. Selain menjadi Dekan termuda, Fiz juga menjadi Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI termuda di usia 33 tahun.

Pada 2012-2014, Fiz pernah menjadi staf khusus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bidang ekonomi. Pada 15 Januari 2015, Fiz terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina periode 2014-2018 menggantikan Anies Baswedan yang ditunjuk sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.

Friski Riana

Lulus dari Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Mercu Buana pada 2013. Bergabung dengan Tempo pada 2015 di desk hukum. Kini menulis untuk desk jeda yang mencakup isu gaya hidup, hobi, dan tren. Pernah terlibat dalam proyek liputan Round Earth Media dari International Women’s Media Foundation dan menulis tentang tantangan berkarier para difabel.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus