Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Politik

Hasto Pamer PDIP Menang Pemilu 3 Kali Berturut-turut Meski Digempur Sana-sini

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan partainya telah mencetak hattrick dalam Pemilu

25 Maret 2024 | 18.48 WIB

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (tengah) dalam konferensi pers di kantor DPP PDIP di Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Perbesar
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (tengah) dalam konferensi pers di kantor DPP PDIP di Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia atau Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, mengungkapkan partainya telah mencetak hattrick dalam Pemilihan Legislatif alias Pileg.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kami mengucapkan syukur, setidaknya di tengah gempuran yang sangat dahsyat, kami tetap dapat mempertahankan posisi sebagai pemenang Pemilu 3 kali berturut-turut," kata Hasto Kristiyanto dalam konferensi pers di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dia menjelaskan, berdasarkan perkiraan sementara, PDIP memperoleh 110 kursi di DPR RI. Adapun perolehan di DPRD Provinsi menurun, meskipun di tingkat kabupaten/kota meningkat.

Hasto mengklaim, capaian ini tidak mudah di tengah persoalan supremasi hukum yang turun ke tingkat nadir, serta abuse of power atau penyalahgunaan kekuasaan yang dilakukan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Sehingga kecurangan yang dimulai dari hulu—dari rekayasa hukum di Mahkamah Konstitusi hingga di tingkat proses—sampai di hilir, bahkan sekarang pun masih banyak intimidasi," ucap Hasto.

Kendati demikian, dia mengajak seluruh kader, anggota dan simpatisan PDI Perjuangan untuk menatap masa depan dengan optimistis.

"Karena kalau kami melihat, perolehan di tingkat kabupaten kota menunjukkan kenaikan perolehan kursi PDI Perjuangan," tutur Hasto.

Dia menjelaskan, PDIP memperoleh 2.823 kursi DPRD tingkat kabupaten/kota. Perolehan ini meningkat 17 kursi, dari 2.806 kursi pada 2019 lalu.

Sementara berdasarkan perhitungan yang ada, kata dia, PDIP menempati 152 kursi Ketua DPRD kabupaten/kota atau naik 30 persen. Sedangkan untuk Wakil Ketua DPRD di tingkat kabupaten/kota, PDIP menempati 157 kursi.

Menurut penghitungan, eksistensi partai banteng di tingkat kabupaten/kota berdasarkan perolehan tersebut adalah 60 persen dari 514. 

"Sedangkan di tingkat provinsi mengalami penurunan karena bekerjanya operasi yang sangat masif," tutur Hasto.

Dia mengungkapkan, total perolehan kursi DPRD provinsi PDIP dari 413 menjadi 395. Perolehan ini turun sebanyak 18 kursi.

Adapun posisi Ketua DPRD Provinsi yang dipegang PDIP ada di 13 provinsi. PDIP juga menempati posisi Wakil Ketua DPRD Provinsi di 18 wilayah. Sehingga eksistensi PDIP di tingkat provinsi adalah 81,6 persen.

 

 

Amelia Rahima Sari

Alumnus Antropologi Universitas Airlangga ini mengawali karire jurnalistik di Tempo sejak 2021 lewat program magang plus selama setahun. Amel, begitu ia disapa, kembali ke Tempo pada 2023 sebagai reporter. Pernah meliput isu ekonomi bisnis, politik, dan kini tengah menjadi awak redaksi hukum kriminal. Ia menjadi juara 1 lomba menulis artikel antropologi Universitas Udayana pada 2020. Artikel yang menjuarai ajang tersebut lalu terbit di buku "Rekam Jejak Budaya Rempah di Nusantara".

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus