Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Berita Tempo Plus

Perintah Lurah Meminang Khofifah

Para calon presiden melobi Khofifah Indar Parawansa untuk menjadi pendamping. Demi suara nahdliyin dan menguasai Jawa Timur.

26 Februari 2023 | 00.00 WIB

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa disambut siswa SMP saat berkunjung ke Kampung Maibo, Sorong, Papua Barat Daya, 26 Januari 2023. Antara/Olha Mulalinda
Perbesar
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa disambut siswa SMP saat berkunjung ke Kampung Maibo, Sorong, Papua Barat Daya, 26 Januari 2023. Antara/Olha Mulalinda

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ringkasan Berita

  • Prabowo Subianto berminat menjadikan Khofifah Indar Parawansa sebagai calon wakil presiden.

  • Kubu Anies Baswedan juga menjalin komunikasi dengan Khofifah.

  • Keputusan Khofifah bergantung pada Presiden Jokowi.

BERTEMAN bakso dan tahu campur, Prabowo Subianto menjamu Khofifah Indar Parawansa di Restoran de Soematra, Surabaya, pada Senin, 13 Februari lalu. Ketua Umum Partai Gerindra itu menyampaikan rencananya maju dalam pemilihan presiden 2024. Prabowo juga mengutarakan niatnya menggandeng Gubernur Jawa Timur itu sebagai calon wakil presiden.

Dalam diskusi yang berlangsung lebih dari satu jam itu, Prabowo memuji Khofifah yang dianggapnya punya kualitas kepemimpinan berskala nasional. Bekas Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus itu tak membantah ada pembicaraan tentang Pemilihan Umum 2024. “Pada saatnya akan kami bahas,” kata Prabowo seusai makan malam itu.

Dua narasumber yang dekat dengan Prabowo Subianto dan Khofifah bercerita, Menteri Pertahanan itu menjelaskan alasan memilih Khofifah. Salah satunya arahan dari Presiden Joko Widodo sewaktu Prabowo beranjangsana ke Gedung Agung, Yogyakarta, Lebaran tahun lalu. Saat itu Jokowi menganjurkan Prabowo memilih kader Nahdlatul Ulama sebagai calon wakil presiden. 

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
Raymundus Rikang

Raymundus Rikang

Menjadi jurnalis Tempo sejak April 2014 dan kini sebagai Redaktur Pelaksana Desk Wawancara dan Investigasi. Bagian dari tim penulis artikel “Hanya Api Semata Api” yang meraih penghargaan Adinegoro 2020. Alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta bidang kajian media dan jurnalisme. Mengikuti International Visitor Leadership Program (IVLP) "Edward R. Murrow Program for Journalists" dari US Department of State pada 2018 di Amerika Serikat untuk belajar soal demokrasi dan kebebasan informasi.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus