Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Pemerintah Siapkan Rp 20 Triliun untuk Kredit Murah Bagi UMKM Hingga Pekerja Migran

Pekerja migran membutuhkan dana untuk membayar pelatihan hingga membayar tiket pesawat.

3 Januari 2025 | 22.05 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar setelah menghadiri agenda Silaturahmi Kebangsaan Mengenang Gus Dur di kompleks MPR, Senayan, Jakarta, 13 Desember 2024. Tempo/Nandito Putra.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta -- Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar mengatakan, pemerintah akan menyiapkan kredit mudah bagi pekerja migran, koperasi, dan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Total dana yang disiapkan sekitar Rp 20 triliun. "Akan ada beberapa penanganan program semacam simpan pinjam atau kredit murah yang diberikan negara atau pemerintah," ujar Muhaimin atau sering disapa Cak Imin seusai rapat koordinasi di Istana Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 3 Januari 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mengatakan, pinjaman tersebut akan diberikan melalui skema dana pinjaman bergulir. Pinjaman bergulir merupakan pinjaman yang dapat digunakan beberapa kali selama jangka waktu yang disepakati dan dibayar kembali secara bulanan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam skema ini, bagi pekerja migran akan diberikan pinjaman dengan bunga yang rendah. Alasannya, pekerja migran membutuhkan dana untuk membayar pelatihan hingga membayar tiket pesawat. "Itu kami berikan pinjaman dengan bunga yang sangat rendah. Ini akan diinisiasi untuk membuat model simpan pinjam, pinjam dengan bunga yang sangat rendah," ujar Cak Imin. Untuk menindaklanjuti hal itu, Cak Imin mengatakan, lembaganya akan berkoordinasi dengan sejumlah kementerian, terutama kementerian keuangan. 

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto memanggil menteri-menteri di bawah koordinator Kementerian Pemberdayaan Masyarakat di Istana Bogor. Rapat koordinasi diikuti Menteri UMKM Maman Abdurrahman, Menteri Koperasi Budi Arie, Menteri Perlindungan Pekerja Migran Abdul Kadir Karding, Menteri Sosial Saifullah, Menteri Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya, dan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus