Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Vaksinasi Gotong Royong, Bio Farma Jajaki Kerja Sama Sinopharm dan Moderna

Distribusi vaksin Covid-19 untuk vaksinasi gotong royong dilaksanakan oleh PT Bio Farma (Persero) ke fasilitas pelayanan kesehatan milik masyarakat.

26 Februari 2021 | 17.46 WIB

Petugas menyuntikkan vaksin Covid-19 produksi Sinovac kepada tenaga kesehatan berusia lanjut saat kegiatan vaksinasi massal dosis pertama di Rumah Sakit Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta, Senin, 8 Februari 2021. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Perbesar
Petugas menyuntikkan vaksin Covid-19 produksi Sinovac kepada tenaga kesehatan berusia lanjut saat kegiatan vaksinasi massal dosis pertama di Rumah Sakit Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta, Senin, 8 Februari 2021. ANTARA/Aditya Pradana Putra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Juru Bicara Bio Farma untuk Vaksinasi, Bambang Heriyanto, mengatakan pihaknya sedang menjajaki kerja sama dengan dua perusahaan untuk perihal vaksinasi gotong royong.

"Saat ini Bio Farma sudah menjajaki dan melakukan pembicaraan suplai vaksin dengan prinsip harus berbeda dengan vaksin program (pemerintah)," kata Bambang dalam konferensi pers, Jumat, 26 Februari 2021.

Salah satunya adalah Sinopharm, perusahaan farmasi milik Cina. Bambang mengatakan vaksin Covid-19 yang dikembangkan Sinopharm memiliki platform yang sama dengan buatan Sinovac, yaitu inactivated atau menggunakan virus yang tidak aktif yang tidak dapat bereplikasi dalam sel manusia untuk memicu respons imun.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Pengadaan dari Sinopharm rencana akan dilakukan anak perusahaan holding farmasi, yaitu Kimia Farma," katanya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca juga: Vaksinator di Jabar Ditingkatkan 3 Kali Lipat, Ridwan Kamil Andalkan TNI - Polri

Jenis vaksin lainnya yang sedang dijajaki kerja sama dengan Bio Farma adalah Moderna, perusahaan farmasi Amerika Serikat. Moderna mengembangkan vaksin Covid-19 dengan teknologi mRNA.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin telah menandatangani Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 10 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Salah satu yang diatur dalam beleid itu adalah soal program vaksin mandiri atau vaksin gotong royong.

Vaksinasi Gotong Royong adalah pelaksanaan vaksinasi kepada karyawan/karyawati, keluarga dan individu lain terkait dalam keluarga yang pendanaannya ditanggung atau dibebankan pada badan hukum atau badan usaha.

Dalam aturan tersebut, pendistribusian vaksin Covid-19 untuk vaksinasi gotong royong dilaksanakan oleh PT Bio Farma (Persero) ke fasilitas pelayanan kesehatan milik masyarakat atau swasta yang bekerja sama dengan badan hukum atau badan usaha.

Friski Riana

Lulus dari Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Mercu Buana pada 2013. Bergabung dengan Tempo pada 2015 di desk hukum. Kini menulis untuk desk jeda yang mencakup isu gaya hidup, hobi, dan tren. Pernah terlibat dalam proyek liputan Round Earth Media dari International Women’s Media Foundation dan menulis tentang tantangan berkarier para difabel.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus