Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
KALAU agenda Departemen Komunikasi dan Informatika berjalan mulus, tahun ini Anda bisa mulai menikmati siaran televisi dalam format digital. TVRI, misalnya, menurut rencana akan segera memasang pemancar TV digital di Jakarta dengan kekuatan 10 kW. Ini berarti nonton televisi akan semakin asyik.
Sayangnya, siaran TV digital mudah terganggu oleh guncangan pada antena. Nah, bagi yang terus bergerak, Anda perlu pesawat televisi yang menawarkan tangkapan sinyal prima meski sedang dalam perjalanan. Beberapa produk berikut ini segera beredar di pasaran.
Kenwood Antena sehalus benang di sekeliling kaca depan memaksimalkan daya tangkap televisi digital berteknologi MPH ini di mobil Anda.
LG Selain menerima potongan video dari jaringan Internet, dengan teknologi Mobile Pedestrian Handheld (MPH), telepon LG dapat menjadi penerima siaran televisi digital sejernih di rumah.
Samsung Teknologi Advance-VSB pada Samsung memungkinkan Anda menikmati siaran TV digital tanpa masalah dalam perjalanan. Ini baru prototipe Samsung.
Selancar
Belanja Online glodokshop.com electronic-city.net tempatshopping.com
SITUS ini menyajikan berbagai produk elektronik yang bisa dibeli secara online dengan harga bersaing.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo