Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Asian Games 2018: Tak Ditargetkan Emas, Anggar Latihan di Korea

Tim anggar Indonesia dijadwalkan menjalani program latihan tahap akhir di Korea Selatan pada awal Agustus 2018.

1 Agustus 2018 | 05.05 WIB

Ilustrasi pelantas anggar. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Perbesar
Ilustrasi pelantas anggar. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Tim anggar Indonesia, yang dipersiapkan untuk Asian Games 2018, dijadwalkan menjalani program latihan tahap akhir di Korea Selatan pada awal Agustus 2018. Jadwal itu sekaligus mengakhiri program pemusatan latihan nasional di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, yang berlangsung sejak Maret.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Manajer timnas anggar Indonesia Muslimin, mengatakan bahwa keberangkatan para atlet ke Korea Selatan dalam rangka mengasah kemampuan teknik dan fisik sebelum berkiprah di ajang Asian Games 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Menurut rencana, 24 atlet beserta pelatih akan diberangkatkan ke Negeri Ginseng pada 5 Agustus 2018. Mereka akan menjalani latihan bersama atlet anggar Korea Selatan, yang juga dipersiapkan untuk Asian Games 2018, selama sepekan.

"Usai latihan di Korsel, timnas akan langsung menuju ke Jakarta, tidak kembali ke Samarinda untuk segera bersiap menjalani pertandingan Asian Games 2018, " kata Muslimin.

Ia berharap kesempatan beruji coba menghadapi atlet Korea nanti bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para atlet untuk meningkatkan penampilan sebelum pertandingan. "Lima bulan lebih para atlet di tempa dalam pelatnas di Samarinda, saatnya mereka ukur kemampuan dengan atlet berkualitas," tambah Muslimin.

Usai uji coba di Korsel, kata dia, pelatnas akan dilanjutkan di Jakarta dengan fokus program latihan untuk menjaga kebugaran fisik dan stamina para atlet. "Waktunya cukup mepet dengan pertandingan, tidak ada lagi program latihan berat, yang ada hanya 'maintenance' fisik dan menjaga kebugaran sebelum pertandingan," kata Muslimin.

Pertandingan cabang olahraga anggar Asian Games berlangsung pada 19-24 Agustus 2018 di Jakarta Convention Centre (JCC). Pada cabang ini, Indonesia tidak mematok target medali emas, mengingat persaingan yang sangat berat. Namun, para atlet timnas tetap diharapkan berupaya maksimal agar bisa menembus zona medali.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus