Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

5 Drakor Bertema Pengkhianatan Cinta yang Membuat Penonton Emosi

Pengkhianatan cinta adalah tema yang sering diangkat dalam drakor. Simak daftarnya.

15 November 2023 | 06.58 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Drama Doctor Cha. Dok. Netflix

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Korea Selatan memiliki berbagai daya tarik yang menarik perhatian masyarakat dunia, seperti budaya, makanan, dan hiburan. Drama Korea, disingkat drakor adalah salah satu hiburan yang sering ditonton oleh masyarakat saat waktu senggang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Industri hiburan Korea memiliki drama yang dibalut dengan berbagai cerita dan tema. Tema yang sering diangkat adalah tentang pengkhianatan cinta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Drakor dengan tema tersebut dapat memancing emosi dan rasa penasaran penonton.

5 Drama Korea Bertema Pengkhianatan Cinta

1. The World of the Married

The World of the Married menceritakan sepasang suami-istri bernama Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) dan Lee Tae Oh (Park Hae Joon). Lee bisa dianggap sebagai pria yang beruntung karena memiliki istri berprofesi dokter, seorang putra, dan karier yang sukses. Namun, kebahagiaan tersebut tidak dapat menghentikannya dari pengkhianatan cinta. Suatu hari, ia jatuh cinta dengan Yeo Da Kyung dan menjalani hubungan terlarang. Hubungan tersebut akhirnya membawa mimpi buruk bagi pernikahan Lee Tae Oh dan Ji Sun Woo. 

2. Doctor Cha

Drama ini mengisahkan tentang Cha Jeong Suk (Uhm Jung Hwa), ibu rumah tangga yang pernah bekerja di ranah kedokteran dan istri dari dokter Seo In Ho (Kim Byung Chul). Seo diam-diam melakukan perselingkuhan dengan cinta pertamanya, Choi Seung Hee. Bagaikan tupai yang melompat, Cha akhirnya mengetahui pengkhianatan yang dilakukan Seo. Cha memilih balas dendam dan melanjutkan mimpinya menjadi dokter residen di tempat Seo bekerja. 

3. Red Balloon 

Red Balloon adalah drama yang mengisahkan pengkhianatan cinta akibat hasrat manusia. Kisah ini melibatkan empat orang yang ingin memuaskan hati dan menghindari rasa sakit masing-masing. Semua cerita berawal dari Jo Eun Kang (Seo Ji Hye) yang menjadi guru privat. Namun, di tengah perjalanan kariernya, ia terlibat dalam hubungan berbahaya yang menimbulkan berbagai konflik. Ia juga harus berhadapan dengan Han Ba Da (Hong Soo Hyun), istri dari pria yang mencoba berselingkuh dengannya. 

4. VIP

VIP menjadi drama yang menegangkan dalam menceritakan pengkhianatan cinta. Pasangan suami-istri bernama Na Jung Sun (Jang Na Ra) dan Park Sung Joon (Lee Sang Yoon) bekerja di divisi yang sama dalam Sungwoon Department Store.

Dilansir dari IMDb, mereka bekerja untuk melayani klien VIP. Suatu hari, Na mendapatkan pesan anonim bahwa suaminya berselingkuh. Ia pun mencurigai semua rekan kerjanya dan berusaha mengungkap kebenaran. 

5. Mine

Mine bercerita tentang kehidupan para chaebol atau keluarga kaya raya di Korea Selatan. Drakor ini menyorot permasalahan yang terjadi di keluarga chaebol. Salah satunya adalah pengkhianatan cinta yang terjadi antara Han Jin Ho (Park Hyuk Kwon) dan Jung Seo Hyun (Kim Seo Hyung). Perselingkuhan ini berawal dari Jung tidak bisa memberikan keturunan kepada Han. 

GEZITA INOVA RUSYDA | VIVIA AGARTA FEBRIANTI 

Dwi Arjanto

Dwi Arjanto

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus