Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Drama Korea Missing Crown Prince resmi tayang perdana mulai pada 13 April 2024 di MBN dan Viu. Missing Crown Prince akan tayang setiap hari Sabtu dan Minggu dengan total episode sebanyak 20 episode.
Missing Crown Prince drama Korea atau drakor terbaru yang dibintangi oleh Suho EXO, Hong Ye Ji, Myung Se Bin, dan Kim Min Kyu. Berkisah pada masa Joseon tentang putra mahkota yang diculik oleh wanita yang ditakdirkan untuk menjadi istrinya. Saat melarikan diri untuk tetap hidup, romansa terjalin di antara mereka.
Drama saeguk ini menceritakan tentang Putra Mahkota Lee Geon yang menjalani kehidupan penuh dengan kemewahan dan kesenangan. Namun, kehidupan nyamannya tiba-tiba berubah ketika dia diculik oleh Myung Yoon, yang ternyata adalah calon putri mahkota yang dijodohkan dengannya. Choi Myung Yoon merupakan putri dari Choi Sang Rok yang memiliki bakat dalam pengobatan dan keahlian berkuda.
1. Suho EXO (Lee Gon)
Suho EXO berperan sebagai Lee Gon, putra mahkota yang hidupnya terbalik ketika dia diculik oleh Choi Myung Yoon (Hong Ye Ji). Lee Gon memiliki karakter yang tegas dan periang. Dosung sedikit dingin, namun melakukan semua yang dia bisa untuk kakaknya dengan tetap berpura-pura acuh. Suho EXO, atau Kim Jun Myeon Ia debut dengan EXO-K pada 8 April 2012. Pada 2016, Suho debut akting dalam film One Way Trip.
2. Kim Min Kyu (Pangeran Dosung)
Kim Min Kyu berperan sebagai adik tiri Lee Gon, Pangeran Dosung, yang dihadapkan dengan nasib yang tak terduga ketika saudaranya menghilang. Kim Min Kyu juga pernah berperan dalam drama web Playlist Pop Out Boy!. Sebagai pemeran utama pria Chun Nam Wook pada 2020.
3. Myung Se Bin (Min Soo-Ryeon)
Selain itu, terdapat Myung Se Bin akan memerankan Min Soo-Ryeon, yakni sebagai Ratu bersama dengan Kim Joo Hyun sebagai Choi Sang Rok, ayah Choi Myung Yoon, yang juga dokter kerajaan. Myung Se Bin mulai populer karena perannya dalam drama Into The Sun dan Goong S sebagai Hwa In. Ia paling dikenal sebagai Choi Sung Hee dalam drama Doctor Cha.
4. Hong Ye Ji (Cho Myung Yoon)
Dalam drakor Missing Crown Prince Hong Ye Ji berperan sebagai Cho Myung Yoon. Karakternya memiliki keterampilan luar biasa dalam menunggang kuda dan pengobatan. Diceritakan, putra mahkota Lee Geon diculik oleh Choi Myung Yoon. Dia adalah putri tunggal dari tabib kerajaan, Choi Sang Rok. Hong Ye Ji pernah membintangi film On My Way Home pada 2022.
Missing Crown Prince adalah drama spin-off dari Bossam: Steal the Fate yang pernah mencetak rekor untuk rating penonton tertinggi dalam sejarah MBN. Drama ini ditulis oleh Kim Ji Soo dan Park Chul yang juga membuat serial aslinya.
Drama Korea yang satu ini juga dibintangi oleh deretan aktor dan aktris ternama dari Korea. Adapun daftar pemainnya adalah sebagai berikut:
1. Suho sebagai Putra Mahkota Lee Geon
2. Hong Ye Ji sebagai Choi Myung Yoon
3. Seo Jae Woo sebagai Moo Baek
4. Myung Se Bin sebagai Min Soo Ryeon
5. Kim Joo Heon sebagai Choi Sang Rok
6. Yoo Se Rye sebagai Ratu Yoon / Jung Joen Yoon
7. Jeon Ji Oh sebagai Raja Hae Jong
8. Cha Kwang Soo sebagai Yoon Yi Gyeom
9. Kim Seol Jin sebagai Gab Seok
10. Park Sung Yun sebagai Kim Sang Gung
11. Son Jong Bum sebagai Yoon Jeong Dae
12. Kim Sung Hyun sebagai Han Song Soo
13. Kim Tae Geun sebagai Kim Dae Seung
14. Choi Jong Yoon sebagai Jung Young
15. Kim Min Kyu sebagai Pangeran Agung Prince Doseong
MYESHA FATINA RACHMAN | SOOMPI | MYDRAMALIST
Pilihan Editor: Silsilah Keluarga Queens Group dalam Drama Queen of Tears
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini